Pages

Selasa, 01 November 2016

Video: Dalam Beberapa Detik Gaun Ini Dapat Berubah Warna

Jane Lu, seorang CEO situs belanja ternama Australia, Showpoitu membuat dress atau gaun yang dapat berubah warna dalam hitungan detik. Jane Lu sengaja membuat gaun ini agar para kliennya tidak kebingungan untuk memilih gaun yang pas untuk dipakai.

Melalui videonya Jane Lu menjelaskan mengenai inovasinya. Sementara seorang rekannya membawa iPad khusus yang berbentuk palet lukis. Saat diarahkan ke arah model, pakaian berwarna putih itu kemudian berubah warna menjadi merah muda. Saat sang model masih histeris karena terkejut, pakaian pun berubah menjadi biru dan ungu hanya dalam hitungan detik.

Tak sedikit para netizen yang meragukan kebenaran gaun "ajaib" itu. "Dia hanya memakai gaun hijau," ungkap salah seorang netizen. "Sangat mudah untuk dipalsukan, hanya rubah pengaruran warna video saja," tulis yang lainnya. "Tapi ini sangat keren, aku membutuhkan ini," tulis yang lainnya lagi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar