Pages

Selasa, 06 Desember 2016

Video Akselerasi Ganas Mercedes AMG E63 S

Sudah banyak sekali rumor yang beredar mengenai keganasan Mercedes AMG E63 S di lintasan balap.

Mobil terbaru dari brand AMG E Class ini menggunakan mesin 4.0 Liter twin turbo V8 dengan tenaga 612 HP dan torsi 626 lb ft dalam S trim. Tenaga sebesar itu langsung disalurkan ke 4Matic AWD melalui transmisi automatic 9 speed.

Mobil ini juga dilengkapi dengan fitur drifting mode seperti Ford Focus RS, tapi kami merasakan mobil ini juga ga kalah ganas kalo di trek lurus. Bahkan kami berani mengklaim kalo AMG E63 terbaru ini merupakan mobil AMG terbaik di dunia.

Video di bawah ini dibuat oleh Sport Auto Show menunjukkan betapa ganasnya akselerasi E63 mencapai 150 mph atau 250 km/jam.

Seperti mobil-mobil Jerman lainnya, kecepatan E-Class ini hanya terbatas sampai 155 mph saja, jadi video di bawah ini akan menunjukkan akselerasi mobil ini dari posisi diam sampai ke top speednya.

Kalo kamu masih merasa mobil ini masih kurang cepat, Mercedes bisa memodifikasi mobil ini sehingga kecepatan maksimalnya bisa mencapai 186 mph. Tentu saja dengan biaya tambahan.





Mercedes mengklaim kalo E63 AMG ini mampu mencapai 60 mph dalam waktu 3.5 detik saja, bahkan untuk model S waktu yang dibutuhkan hanya 3.3 detik saja.

Mid-size sedan ini memang sangat kuat di arena drag race, dan kami yakin mobil AMG ini akan menjadi standard yang sangat bagus bagi model-model generasi berikutnya dari Audi RS6 dan BMW M5.





Tidak ada komentar:

Posting Komentar