Pages

Sabtu, 25 Maret 2017

5 Hari Tersesat Di Padang Gurun, Wanita Ini Bikin 'SOS' Dengan Batu



Wanita bernama Amber VanHecke mengalami insiden saat menuju Supai, Arizona, sebuah padang gurun dekat Grand Canyon. Amber tersesat dan berada di area padang gurun dan saat akan berbalik arah, mobil yang dikendarai kehabisan bensin. Di lokasi tersebut juga tidak ada sinyal, sehingga Amber kesulitan meminta bantuan.

Amber segera mencari pertolongan dengan membuat pola "SOS" menggunakan bebatuan dan tulisan "Please stop!" yang Amber bikin di dekat mobil. Namun nggak ada jawaban selama 5 hari. Dalam 5 hari itu, dia mencoba bertahan dengan air seadanya dan mie instant. Karena tak kunjung mendapat bantuan, dia memilih meninggalkan mobil dan mencari bantuan dengan berjalan sejauh 11 mil atau setara 18 km.

Yunus Nieves, pilot yang menemukannya mengatakan hal itu keterampilan bertahan hidup yang mengesankan dirinya yang terus hidup. "Dia adalah seorang pejuang. Dia melakukan banyak hal untuk membantunya bertahan hidup. Tulisan berbatuan itu adalah petunjuk dan membantu membawa kami ke tempat dia," ungkapnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar