Pages

Rabu, 28 Juni 2017

Mengapa McLaren 675LT Ini Bernilai Hampir $ 500.000?

Divisi Khusus McLaren terus menangani pembuatan model edisi khusus sesuai dengan beragamnya permintaan pelanggan. Yang terakhir yang dipesan adalah McLaren 675LT yang kami lihat dibungkus dengan warna biru Mexico dan ditambahkan snorkel atap yang terinspirasi dari model F1 GTR. Disini sekali lagi MSO benar-benar 'membungkuk' sesuai permintaan pelanggannya bahkan yang paling aneh sekalipun.



Jika Anda menyukai foto diatas ini, Spider 675LT ini dijual dengan berbagai fitur tambahan dari MSO yang menjadikannya sebagai one-of-a-kind. Ditambah pekerjaan cat yang unik, McLaren menawarkan kap serat karbon, splitter depan, side skirt, bumper belakang dan diffuser.

Boleh dibilang fitur yang paling menarik adalah garis racing Cerberus Pearl dari kap mesin, melewati atap dan melintasi airbrake sampai kebelakang. Satu set velg berwarna perunggu ditambah heatshield emas 24 karat mengelilingi knalpotnya.



Ada berbagai upgrade dibagian interior, shifter paddle satin biru yang unik, Carbon Black Alcantara dan kulit dengan aksen Midnight Blue dan jahitan kontras menutupi sebagian besar permukaan interior, sementara sabuk pengaman McLaren Orange sesuai dengan kaliper rem, mungkin berperan sebagai jembatan antara upgrade interior dan eksterior.

Speedy Kiwi yang tersembunyi di balik pintu melengkapi daftar panjang sentuhan unik yang dibuat pada mobil ini. Dengan paket tambahan senilai $ 90.000, harga yang diminta untuk membawa pulang McLaren 675LT Spider ini adalah $ 487,572.







Tidak ada komentar:

Posting Komentar