Pages

Jumat, 27 Oktober 2017

Ford Mustang RTR 2018 Akan Pamerkan Tenaga 700 Hp Di SEMA Show 2017

Ford dan Vaughn Gittin Jr. telah meluncurkan Mustang RTR 2018 menjelang debutnya di SEMA Show 2017. Akan tersedia di dealer Ford tertentu, Mustang RTR 2018 menampilkan body stripping, lampu LED DRL, dan "RTR Design Package." Model ini juga akan dilengkapi dengan velg forged dan plakat di dashboard yang ditandatangani oleh Vaughn Gittin Jr.





Ford menyimpan detailnya rapat-rapat, namun membenarkan rencana untuk varian Spec 1, Spec 2, dan Spec 3. Model yang terakhir akan memiliki mesin V8 5.0 liter yang diupgrade untuk menghasilkan tenaga hingga 700 Hp.

Informasi tambahan akan segera dirilis, tapi Mustang RTR sebelumnya menawarkan lowering kit, adjustable swaybar, dan sport exhaust system. Spec 3 juga menampilkan supercharger Ford Performance, intercooler, dan sistem injeksi bahan bakar baru.

Menurut Gittin Jr, "Sungguh menakjubkan apa yang Ford capai dengan Mustang 2018 dalam hal performa dan penyempurnaan keseluruhan, tapi tim RTR dan saya tidak bisa membiarkan mereka sendiri!" Dia menambahkan, "Saya yakin, dan banyak yang akan setuju, bahwa ini adalah salah satu Ford Mustang yang paling menyenangkan yang pernah ada di jalanan!" (carscoops 27/10/2017)





Tidak ada komentar:

Posting Komentar