Juan Luis Lagunas Rosales, seorang Youtuber dan selebgram di Meksiko berusia 17 tahun tewas ditembak oleh anggota kartel lantaran berbicara kelewatan soal pemimpin kartel narkotika di Meksiko.
⠀
Dilansir dari Washington Post, Lagunas adalah remaja yang kerap merekam dirinya sedang menenggak minuman keras, menghirup kokain, mengokang senjata, atau berdansa di kelab malam kota tempatnya tinggal, Culiacan. Kehidupannya yang bebas itu jadi jualannya di media sosial, termasuk Youtube.
Suatu kali ketika Lagunas tengah mabuk, dirinya berkicau soal Nemesio Ocegera Cervantes alias El Mencho, pemimpin kartel New Generation, salah satu kartel paling berbahaya di Meksiko.
⠀⠀
"El Mencho, rasakan ini kemaluanku, kata Lagunas, dalam video itu. Ketika Lagunas sedang berada dalam sebuah bar di kota Jalisco, para pengikut El Mencho masuk ke bar itu dan menembaki Lagunas dengan 15 hingga 18 peluru.
El Mencho memang bukan pria yang bisa diajak bercanda. Kartelnya memang terbilang baru, kurang dari satu dekade, tapi jaringannya ada di seluruh Meksiko dan bisnis haramnya tersebar di seluruh dunia. Selain berdagang narkotika, mereka mencari uang dengan menjual senjata, mencuri bahan bakar, memeras, dan menculik untuk tebusan. Menurut majalah Rolling Stone, geng El Mencho berada di balik ribuan kasus pembunuhan di Meksiko.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar