Pages

Jumat, 01 Desember 2017

Video Review Acura NSX 1991 Dari Petrolicious

Dunia tidak ada yang menyadari munculnya mobil ini, termasuk Ferrari, Lamborghini dan Porsche sekalipun. Salah satu supercar terbaik era tahun 1990an muncul dari Acura, atau lebih spesifiknya Honda. Semua brand terkenal dunia sangat terkejut ketika pertama kali melihat Acura NSX ini.

Faktanya, NSX ini yang memaksa Ferrari untuk memperbaiki kualitas interiornya yang seperti kardus itu, dan Porsche juga memperbaiki posisi pengemudinya karena NSX ini. Honda memang berhasil membuat NSX original ini menjadi mobil yang sempurna, dengan menggunakan Pininfarina untuk eksteriornya, dan interior mobilnya juga dibuat mirip dengan kokpit jet tempur F-16.





Video terbaru dari Petrolicious berhasil mengikuti Sean Lee, pemilik NSX 1991 yang sangat keren ini. Mobil ini masih sangat sempurna kondisinya, sama sekali tidak terlihat kalo usia mobil ini sudah berusia 26 tahun. Hal ini disebabkan Lee dan pemilik sebelumnya selalu merawat mobil ini dengan baik.

NSX ini memang tidak sepenuhnya original, seperti velg dan bannya, tapi spare part sisanya masih dipertahankan menggunakan spare part aslinya. Anggap saja mobil ini seperti “OEM Plus”. Walaupun kami sudah melihat banyak NSX original, lengkap dengan berbagai modifikasinya, tapi kami sungguh jatuh hati dengan mobil ini. Tonton saja videonya di atas supaya kamu tau alasannya.











Tidak ada komentar:

Posting Komentar