Pages

Selasa, 23 Januari 2018

Generasi Terbaru CR-V, Dorong Penjualan Hingga Dua Kali Lipat

Model terbaru Honda CR-V yang diluncurkan pada April 2017 mendapat apresiasi positif dari masyarakat. Hal ini terlihat dari peningkatan penjualan model tersebut hingga dua kali lipat dibanding tahun sebelumnya, yaitu dari 7.853 unit di tahun 2016 menjadi 15.905 unit di tahun 2017. Jumlah penjualan tahun 2017 semakin memantapkan posisi Honda CR-V sebagai SUV dengan jumlah penjualan tertinggi sepanjang masa di Indonesia.



Generasi pertama Honda CR-V diluncurkan di Indonesia pada tahun 2000 dan hingga kini telah mencatat total penjualan terbanyak di kelasnya, yaitu 188.281 unit. Dan hingga saat ini, Honda CR-V yang telah dipasarkan di 130 negara telah mencapai penjualan lebih dari 8,7 juta unit di seluruh dunia.

Sejak diperkenalkan di Indonesia, Honda CR-V juga telah meraih banyak penghargaan, termasuk dinobatkan sebagai Car of The Year 2017 oleh Forum Wartawan Otomotif Indonesia (FORWOT). Selain diakui di tingkat nasional, Honda CR-V juga mendapatkan penghargaan di beberapa negara, diantaranya 2017 Wardsauto Award for High Quality Interior di Australia, Car of the Year dari Carsifu di Malaysia dan Utility Vehicle of the Year dari Autoguide di Amerika.

Marketing and After Sales Service Director PT Honda Prospect Motor, Jonfis Fandy mengatakan, sejak generasi pertama hingga generasi kelima, Honda CR-V telah diakui sebagai mobil global yang memiliki reputasi sangat baik di seluruh dunia karena menawarkan desain tangguh namun penuh gaya, teknologi terdepan di kelasnya. Dan kami bersyukur bahwa model ini mendapatkan sambutan baik oleh konsumen di Indonesia seperti halnya di berbagai negara lainnya,” pungkas Jonfis,

Tidak ada komentar:

Posting Komentar