Pages

Selasa, 20 Maret 2018

Volkswagen Stop Produksi Passat Karena Lambatnya Penjualan Di US

Meskipun Volkswagen telah menyingkap tabir new Passat GT yang rencananya akan dijual di US pada kuartal kedua tahun ini, penampilan sedan ini masih terlihat jadul, sama seperti pertama kali dilaunching pada tahun 2011. Passat spec US ini juga tidak menggunakan platform MQB dari Volkswagen seperti model Eropa mereka dan new Jetta. Mobil ini malah menggunakan platform jadul yang digunakan Passat generasi sebelumnya.



Kami masih berharap situasi ini akan berubah ketika all-new redesigned Passat muncul di US pada tahun depan. Untungnya, kita tidak perlu menunggu lama untuk hadirnya model generasi berikutnya itu, karena penjualan Passat di US mulai menurun. Data dari Carsalesbase menunjukkan penurunan penjualan Passat di US bulan lalu mencapai 50% dibandingkan periode sebelumnya, 3036 unit dibanding 6114 unit tahun lalu.

Lambatnya penjualan Passat dan tingginya permintaan terhadap Atlas SUV memaksa Volkswagen untuk menghentikan produksi Passat di pabrik Chattanooga selama 2 minggu. Juru bicara pabrik Keith King mengkonfirmasi berita ini pada Times Free Press, pabrik tidak akan beroperasi dari tanggal 26 Maret sampai 29 Maret dan dari tanggal 2 April sampai 5 April.



King menjelaskan bukan rahasia lagi kalo minat pasar sudah berubah dari sedan menjadi SUV keluarga. Penjualan Atlas sendiri naik 10% pada bulan Februari dibanding bulan Januari, mencapai 4766 unit. Selama minggu pertama tidak berproduksi, pabrik akan tetep buka untuk pelatihan karyawan kontrak mereka dan untuk meningkatkan produksi Atlas 3 baris 7 kursi itu.









Tidak ada komentar:

Posting Komentar