Pages

Sabtu, 16 Juni 2018

The Mamba GT3 Street, Modifikasi BMW M4 Yang Paling Liar?

[split]Beberapa tahun yang lalu, Mamba GT3 Street masih merupakan sebuah konsep yang hadir dalam beberapa render dan sketsa. Sementara itu, perusahaan di belakangnya, Hoffy Automobile, telah mengubahnya menjadi sesuatu yang nyata.





Berdasarkan BMW M4, sebagian besar panel bodi mobil ini diganti atau dimodifikasi, dan tuner mengatakan bahwa kit ini adalah DTM/GTE-spec dan dibuat dari bahan CFRP. Selain fender super lebar, bumper depan dan belakang baru, side skirt, diffuser dan sayap yang besar, mobil ini juga memiliki LED DRL, lampu belakang OLED, cover spion carbon fiber dan velg 21 inch yang dibalut ban Pirelli P Zero Nero.





#split#Selain itu, interiornya juga telah dimodifikasi dengan Alcantara, termasuk di jok balap dan setir, arm rest ala GTS, dan audio system baru. Tergantung permintaan pelanggan, mereka juga dapat menyematkan rollbar kedalamnya.





Mesin 6 silinder 3.0 liter twin-turbo milik M4 telah diupgrade untuk menghasilkan tenaga 750 Hp, dan ia bisa berhenti dengan lebih baik dengan sistem pengereman baru. Akhirnya, Mamba GT3 Street memiliki transmisi dual clutch, knalpot Eisenmann GT Pro Race, dan suspensi baru. (carscoops 16/6/2018)




[/split]

Tidak ada komentar:

Posting Komentar