[split]Setelah banyaknya teaser yang beredar, akhirnya kita bisa melihat wujud dari all-new BMW 3 Series G20 berkat konfigurator mobil yang bocor dari sang pembuat mobil.
Diambil oleh forum BimmerPost, konfigurator ini menampilkan berbagai model di jajaran 3 Series, termasuk 340i, M Sport Package, Sport Line, serta berbagai konfigurasi interior.
Kesan pertama, G20 terlihat lebih proporsional dibandingkan pendahulunya, serta lebih agresif. Sisi agresif ini hadir berkat wajah yang menampilkan desain baru untuk lampu depan dan bumper yang lebih 'tajam'. Lampu belakang juga sangat berbeda dari model pendahulunya, membantu mobil ini terlihat lebih lebar.
Dilihat dari samping, wheelbase yang lebih panjang terlihat dengan cukup jelas, dan memberikan kontribusi untuk profil yang lebih elegan. BMW 3 Series 340i dan M Sport Package yang ditampilkan di galeri foto ini menampilkan aero kit yang paling agresif, dengan intake samping yang besar di bumper depan dan lipatan yang mengalir dari lampu depan.
Model ini juga menampilkan side skirt yang lebih tajam dan bumper belakang berventilasi dengan 2 tailpipe bundar (330i M Sport Package) atau trapesium (340i) di setiap sisinya. Terakhir, ada empat warna eksterior baru yang tersedia: Dravit Grey, Tansanit Blue II, Citrin Black II, dan Vermont Bronze.
#split#Untuk interior, kita bisa melihat panel instrumen digital 12.3 inch yang dapat dikonfigurasi, central touchscreen display 10.25 inch, jok sporty baru, control baru untuk area climate control, dan setir baru.
Secara keseluruhan, kabin tampak menjadi langkah maju yang besar, baik dari sisi desain maupun kualitas. Anehnya, tidak ada tuas persneling pada konsol tengah untuk model yang dilengkapi dengan transmisi Sport Automatic.
Seperti biasa, seseorang harus menspesifikasikan paket penampilan opsional untuk membuat 3 Series terlihat lebih baik, tetapi model Sport Line dengan spesifikasi lebih rendah tidak terlihat buruk. Karena Paris Motor Show akan segera dimulai, detail lebih lanjut mengenai BMW 3 Series G20 seharusnya akan muncul disana. (carscoops 1/10/2018)
[/split]
Diambil oleh forum BimmerPost, konfigurator ini menampilkan berbagai model di jajaran 3 Series, termasuk 340i, M Sport Package, Sport Line, serta berbagai konfigurasi interior.
Kesan pertama, G20 terlihat lebih proporsional dibandingkan pendahulunya, serta lebih agresif. Sisi agresif ini hadir berkat wajah yang menampilkan desain baru untuk lampu depan dan bumper yang lebih 'tajam'. Lampu belakang juga sangat berbeda dari model pendahulunya, membantu mobil ini terlihat lebih lebar.
Dilihat dari samping, wheelbase yang lebih panjang terlihat dengan cukup jelas, dan memberikan kontribusi untuk profil yang lebih elegan. BMW 3 Series 340i dan M Sport Package yang ditampilkan di galeri foto ini menampilkan aero kit yang paling agresif, dengan intake samping yang besar di bumper depan dan lipatan yang mengalir dari lampu depan.
Model ini juga menampilkan side skirt yang lebih tajam dan bumper belakang berventilasi dengan 2 tailpipe bundar (330i M Sport Package) atau trapesium (340i) di setiap sisinya. Terakhir, ada empat warna eksterior baru yang tersedia: Dravit Grey, Tansanit Blue II, Citrin Black II, dan Vermont Bronze.
#split#Untuk interior, kita bisa melihat panel instrumen digital 12.3 inch yang dapat dikonfigurasi, central touchscreen display 10.25 inch, jok sporty baru, control baru untuk area climate control, dan setir baru.
Secara keseluruhan, kabin tampak menjadi langkah maju yang besar, baik dari sisi desain maupun kualitas. Anehnya, tidak ada tuas persneling pada konsol tengah untuk model yang dilengkapi dengan transmisi Sport Automatic.
Seperti biasa, seseorang harus menspesifikasikan paket penampilan opsional untuk membuat 3 Series terlihat lebih baik, tetapi model Sport Line dengan spesifikasi lebih rendah tidak terlihat buruk. Karena Paris Motor Show akan segera dimulai, detail lebih lanjut mengenai BMW 3 Series G20 seharusnya akan muncul disana. (carscoops 1/10/2018)
[/split]
Tidak ada komentar:
Posting Komentar