[split]VinFast, pembuat mobil dari Vietnam resmi memulai debutnya di Paris Motor Show tahun ini dengan 2 model baru. Kedua model tersebut adalah LUX A2.0 (sedan) dan LUX SA2.0 (SUV), dan wujud mereka adalah hasil voting dari orang-orang Vietnam. Perusahaan mengungkapkan sketsa dari Italdesign Giugiaro, Pininfarina, Torino Design, dan Zagato, dan kemudian warga memilih desain favorit mereka.
Lebih dari 60.000 orang berpartisipasi, dengan perusahaan mengambil desain sedan dan SUV paling populer - keduanya berasal dari Italdesign Giugiaro, lalu ke Pininfarina untuk mendapat sedikit perbaikan, mengubahnya menjadi dua model yang kita lihat di Paris. LUX A2.0 meniru kap mesin panjang dan dek belakang pendek ala Alfa Romeo Giulia, sementara LUX SA2.0 membawa isyarat desain seperti Mazda baru.
#split#Di bawah kap mesin masing-masing bersemayam unit 4 silinder 2.0 liter turbo yang menghasilkan tenaga 174 Hp dan torsi 300 Nm atau 227 Hp dan 350 Nm. Pembeli model sedan dapat memilih diantara 2 output tersebut, sementara SUV hanya akan memiliki output yang lebih tinggi. Sebuah gearbox otomatis 8 percepatan dari ZF mengalirkan tenaga dari mesin ke roda belakang baik untuk sedan dan SUV. Namun, model SUV akan mendapat opsi AWD berkat transfer case Borg Warner.
Model sedan mampu mencapai 100 Km/h dalam waktu 8.9 detik dengan mesin 174 Hp. Waktu itu turun menjadi 7.1 detik dengan mesin 227 Hp. Sementara versi SUV mencapai 100 Km/h dalam 8.9 detik ketika menggunakan konfigurasi RWD, dan 9.1 detik untuk konfigurasi AWD.
Awal tahun ini, VinFast bermitra dengan General Motors, di mana GM setuju untuk mengalihkan operasinya di Vietnam ke VinFast. Transfer tersebut termasuk pabrik GM di Hanoi, jaringan dealer, dan karyawan, menurut Reuters. (motor1 3/10/2018)
[/split]
Lebih dari 60.000 orang berpartisipasi, dengan perusahaan mengambil desain sedan dan SUV paling populer - keduanya berasal dari Italdesign Giugiaro, lalu ke Pininfarina untuk mendapat sedikit perbaikan, mengubahnya menjadi dua model yang kita lihat di Paris. LUX A2.0 meniru kap mesin panjang dan dek belakang pendek ala Alfa Romeo Giulia, sementara LUX SA2.0 membawa isyarat desain seperti Mazda baru.
#split#Di bawah kap mesin masing-masing bersemayam unit 4 silinder 2.0 liter turbo yang menghasilkan tenaga 174 Hp dan torsi 300 Nm atau 227 Hp dan 350 Nm. Pembeli model sedan dapat memilih diantara 2 output tersebut, sementara SUV hanya akan memiliki output yang lebih tinggi. Sebuah gearbox otomatis 8 percepatan dari ZF mengalirkan tenaga dari mesin ke roda belakang baik untuk sedan dan SUV. Namun, model SUV akan mendapat opsi AWD berkat transfer case Borg Warner.
Model sedan mampu mencapai 100 Km/h dalam waktu 8.9 detik dengan mesin 174 Hp. Waktu itu turun menjadi 7.1 detik dengan mesin 227 Hp. Sementara versi SUV mencapai 100 Km/h dalam 8.9 detik ketika menggunakan konfigurasi RWD, dan 9.1 detik untuk konfigurasi AWD.
Awal tahun ini, VinFast bermitra dengan General Motors, di mana GM setuju untuk mengalihkan operasinya di Vietnam ke VinFast. Transfer tersebut termasuk pabrik GM di Hanoi, jaringan dealer, dan karyawan, menurut Reuters. (motor1 3/10/2018)
[/split]
Tidak ada komentar:
Posting Komentar