Bermain dengan ikan hiu yang terbuat dari pasir ketika liburan ke Jepang, seorang turis asal Australia dikecam oleh warganet Jepang setelah mengunggah foto liburan dan video lewat aplikasi TikTok.
Dalam video tersebut, turis wanita itu terlihat sedang berfoto dan bermain dengan seekor ikan hiu paus. "Amazing sand sculpture," tulis turis tersebut dalam video unggahannya. Yang menjadi permasalahan dari video turis itu adalah foto hiu paus terlihat berada di atas pasir pantai. Padahal, itu dikarenakan hiu paus dalam unggahan video itu hanyalah patung yang terbuat dari pasir pantai.
Warganet Jepang yang tidak memahami bahasa Inggris, langsung mengecam turis itu dan menuduhnya melakukan kekerasan pada binatang. Mereka meminta turis itu untuk melepaskan hiu paus tersebut kembali ke air. Bahkan, mereka mengancam akan melaporkan ke pihak polisi.
Untungnya, warganet Jepang yang mengetahui maksud dari unggahan turis itu pun langsung mengklarifikasi hal yang sebenarnya terjadi. Dijelaskan bahwa hiu paus dalam video itu tidaklah sungguhan, melainkan dibentuk dari pasir pantai.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar