Dengan alasan "diet", seorang ibu bernama Mary Elizabeth Moore dari Oklahoma, Amerika Serikat (AS) tega memaksa dua anaknya untuk makan kotoran anjing. Dilansir New York Post, saat disidang di Pengadilan Distrik Delaware County, Mary Elizabeth Moore dijerat dengan dakwaan lalai mengurus anaknya, usia 5 dan 3 tahun.
Berdasarkan dokumen pengadilan, Moore yang tak mengajukan banding menerima hukuman percobaan tujuh tahun, dan diperintahkan tak mendekati dua buah hatinya kecuali dalam kasus perwaliannya. Berdasar affidavit penangkapan, anaknya yang berusia 5 tahun mengungkapkan kisah tragis bagaimana dia dan adiknya dipaksa untuk memakan kotoran anjing.
Akibat kurang gizi, sang kakak dilaporkan hanya berbobot sekitar 11 kilogram ketika Moore ditangkap. Sedangkan adiknya mempunyai berat 8 kilogram. Keduanya kini dirawat di rumah sakit lokal. Berdasarkan catatan medis, sang adik disebut gagal berkembang pada usia empat bulan, dengan keduanya dilaporkan sulit berkembang karena kurangnya kalori serta nutrisi.
Staf rumah sakit sampai menempatkan dua bocah itu pada diet khusus, dengan makanan harus dimasukkan ke tubuh mereka menggunakan sebuah tabung. "Keduanya mengalami sindrom pemulihan makan sebelum berat badan mereka mulai naik," demikian keterangan tertulis yang dilampirkan oleh penyidik kepolisian. Dalam surat penangkapan, terungkap bahwa Moore tidak pernah membawa dua anaknya ke rumah sakit, dan memilih untuk mengabaikan saran dari dokter. Kemudian pacar Moore disebut juga ikut andil dalam melakukan kekerasan terhadap dua bocah itu. Antara lain melemparkan botol kepada yang bungsu.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar