Facebook Twitter RSS
banner

Evora GT410, Mobil Paling Nyaman Yang Pernah Dibuat Lotus

Lotus telah memperbarui Evora selama bertahun-tahun untuk membuatnya lebih cepat, lebih ringan, dan lebih gesit. Kini, Lotus kembali memperluas jajaran Evora dengan pengungkapan Evora GT410 baru, yang akan dijual bersama dengan Evora GT410 Sport.





Dibandingkan dengan versi Sport, GT410 baru memberikan "kegunaan dan tingkat kenyamanan berkendara yang baru," menjadikannya lebih cocok sebagai mobil sehari-hari. Beberapa fitur yang sebelumnya hanya tersedia pada daftar opsional sekarang menjadi peralatan standar, meskipun harga GT410 lebih murah 3.900 USD dari GT410 Sport.

Lotus Evora GT410 yang baru hadir dengan jok Sparco dan AC untuk membuat interior lebih nyaman, sementara kamera belakang meningkatkan keamanan selama manuver kecepatan rendah.

Sistem infotainment premium dengan sat-nav dan Apple CarPlay sekarang ditawarkan sebagai standar bersama radio digital DAB untuk pertama kalinya. Lotus juga meningkatkan peredam suara untuk mengurangi kebisingan di kabin saat melaju.

Evora GT410 juga memiliki suspensi baru serta ban Michelin Pilot Sport 4S baru. Tailgate belakang menampilkan kaca yang besar untuk meningkatkan visibilitas belakang.

Seperti versi Sport, Evora GT410 baru mengemas mesin V6 3.5 liter 410 Hp yang dipadu dengan gearbox manual 6 percepatan. Harga untuk Lotus Evora GT410 dimulai dari 82.900 Poundsterling (107.841 USD) di Inggris dan 99.900 Euro di Jerman. (carbuzz 30/1/2020)





SHARE THIS POST

  • Facebook
  • Twitter
  • Myspace
  • Google Buzz
  • Reddit
  • Stumnleupon
  • Delicious
  • Digg
  • Technorati
Author: admin
Lorem ipsum dolor sit amet, contetur adipcing elit, sed do eiusmod temor incidunt ut labore et dolore agna aliqua. Lorem ipsum dolor sit amet.

0 komentar:

Popular Posts