Ibu Inggris Ini Beli Vending Machine Untuk Kontrol Ngemil Anaknya
Seorang ibu asal Newcastle, Inggris, bernama Sarah Balsdon membeli vending machine untuk bisa mengontrol keinginan ngemil keempat anaknya. Dilansir dari Daily Mail, Sarah Balsdon ingin mendidik keempat anaknya untuk lebih berhemat. Pasalnya, keempat anaknya akan mendapat uang untuk membeli camilan dari vending machine dengan cara ikut aktif menjaga kebersihan rumah, seperti mencuci piring, menyiram tanaman, membereskan mainan dan masih banyak lagi.
Diketahui, sebelumnya keempat anak Sarah Balsdon dengan mudah mengambil camilan dalam lemari penyimpanan atau pantry. Kini mereka tak bisa bebas lagi karena untuk bisa mendapat makanan di mesin harus ada uang. Dengan menyimpan camilan yang bisa dikeluarkan hanya dengan memasukan uang, juga tak lagi membingungkan Sarah di mana ia akan menyimpan stok camilan di rumah. Sarah mengatakan, dengan keberadaan vending machine, anak-anaknya menjadi lebih bersemangat.
0 komentar: