Pages

Kamis, 17 September 2020

Video: Suami Menikah Lagi, Wanita Di Arab Saudi Ini Ucapkan Selamat

Seorang istri di Arab Saudi memberi selamat kepada suaminya atas pernikahan keduanya dan mengunggah video di Twitter yang kemudian menjadi viral. Dilansir dari Gulf News, wanita yang akrab dipanggil Umm Omar mengatakan, "[Ini] merupakan hadiah sederhana dari saya untuk suami saya, pada kesempatan pernikahan keduanya dan saya ingin membagikannya dengan kalian untuk menyebar perdamaian dan persahabatan di antara keluarga Saudi. Saya merasa masyarakat kita membutuhkan model positif dalam kehidupan pernikahan."

“Suamiku tinggal di kota lain di dekat tempat kerjanya [sementara] aku tinggal di Madinah. Aku tidak bisa pergi ke kotanya, dan kami telah [terpisah jarak] selama lebih dari enam tahun. Jadi akhirnya aku memutuskan untuk mendorongnya menikahi wanita lain," kata Umm Omar yang memastikan anak-anaknya juga berbagi kegembiraan pernikahan ayah mereka.

Umm Omar juga mengatakan, “Hadiah saya untuk suami saya pertama adalah restu saya untuk pernikahan keduanya. Selain itu, saya memberinya paket madu yang bagus, agar masa depan keluarga dan kehidupan pernikahan kami akan semanis madu."

Tidak ada komentar:

Posting Komentar