Pages

Sabtu, 26 Desember 2020

Startup Asal Latvia Produksi Rumah Lipat Yang Didirikan Hanya 4 Jam

Sebuah startup asal Latvia, BretteHaus memproduksi sebuah rumah lipat yang dapat didirikan dimana pun dan hanya butuh waktu 3 hingga 4 jam. Desain rumah ini berhasil mencuri perhatian publik dan sejumlah ahli desain rumah ini memanfaatkan kayu laminasi silang sebagai material konstruksinya. Brette Haus mengklaim bisa membuat rumah tersebut dalam jangka waktu 8 minggu .

Selain rumah ini benar-benar bisa dilipat, rumah ini juga tidak memerlukan fondasi permanen sehingga dapat dibawa kembali dan dipindah ke berbagai tempat lain. Selain itu, rumah lipat ini juga telah dilengkapi dengan berbagai fasilitas teknis seperti pembuangan, kelistrikan, hingga saluran air. Kini, Brette Haus menawarkan tiga desain rumah serba guna, dengan ukuran beragam antara 20 dan 50 meter persegi. Sedangkan sebuah desain rumah dengan luas 70 meter persegi hingga saat ini masih dalam proses pengerjaan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar