Pages

Sabtu, 20 Februari 2021

Polisi Peru Diskors Lantaran Cium Perempuan Yang Harusnya Ditilang

Berciuman dengan perempuan yang harusnya dia tilang karena melanggar protokol pencegahan Covid-19, seorang polisi di Peru diskors. Diketahui, petugas yang tak disebutkan identitasnya itu langsung dibekukan dari pekerjaannya, dengan penyelidikan digelar oleh otoritas di ibu kota Lima.

Dilansir dari Daily Mail, wanita itu memberikan rayuan tatkala aparat itu menuliskan surat denda karena melanggar aturan pencegahan Covid-19. Sempat ragu-ragu dengan tawaran wanita itu, polisi itu kemudian berubah pikiran dengan mendaratkan ciuman di bibir. Setelah tayangannya viral, pemerintah Distrik Miraflores di Lima memutuskan bahwa polisi itu harus diskors demi kepentingan penyelidikan.

Insiden itu terjadi Miraflores Boardwalk, atau Malecon de la Marina. Rodriguez membenarkan anggota itu sebelumnya tak mempunyai masalah. Kabar itu terjadi setelah Peru berusaha mencegah infeksi virus corona, yang kini sudah membunuh lebih dari 44.000 warganya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar