Pages

Sabtu, 04 September 2021

Gadis Turki Tewas Saat Naik Roller Coaster Karena Tercekik Muntahan



Tercekik muntah sendiri, seorang gadis di Turki bernama Zeynep Gunay tewas saat menaiki sebuah roller coaster. Kejadiannya berawal saat Zeynep menaiki wahana roller coaster yang bernama Kamikaze dan mulai tidak enak badan saat kecepatannya semakin meningkat. Zeynep disebut mulai tidak sadar dan muntah. Meski keluarganya sudah memberi tahu operator, Kamikaze tidak berhenti.

Dilansir The Sun, remaja itu diyakini meninggal karena muntah menghalangi saluran pernapasannya. Paman Zeynep, Fatih Gunay, mengatakan, keponakannya meninggal karena kecerobohan dan berjanji bakal membawanya ke pengadilan. Fatih mengungkapkan, ketika Zeynep diturunkan dalam keadaan tidak sadar, operator menasihati agar dia ditampar 2-3 kali supaya bangun. Tidak diketahui apakah keluarga Zeynep melapor ke polisi, atau klaim mereka sudah ditinjaklanjuti oleh otoritas setempat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar