Pages

Kamis, 06 Juli 2023

Ketangguhan Wuling Almaz untuk Perjalanan Jauh




Wuling Almaz merupakan SUV dari Wuling Motors yang pertama kali diperkenalkan di Jakarta. Wuling Almaz ini memiliki mesin 1.500 cc turbocharger yang disalurkan melalui roda depan, bertransmisi matic CVT 8 percepatan.

Wuling Almaz adalah kendaraan yang tak hanya biasa digunakan di perkotaan. SUV andalan Wuling yang memiliki beragam fitur canggih ini pun bisa diandalkan untuk perjalanan jarak jauh.

Wuling Almaz pun di uji melalui trip sejauh lebih dari 3.000 km dari Jakarta hingga Bali.

Road trip 3.000 km bersama Wuling Almaz dimulai dari Jakarta menuju Yogyakarta.

Dalam perjalanan hari pertama menuju Yogyakarta tersebut, ketangguhan Wuling Almaz benar-benar diuji. Beragam medan menantang dengan mudah dilewati oleh SUV Wuling tersebut.

Terlebih, karena Wuling Almaz memiliki fitur yang membantu pengendaranya, seperti Internet of Vehicle (IoV), Wuling Indonesian Command (WIND), serta Advanced Driver Assistance System (ADAS).

Di hari kedua, Wuling Almaz pun dibawa untuk keliling Yogyakarta. Wuling Almaz juga kembali menunjukkan performa nya yang tangguh saat diibawa mengunjungi berbagai tempat wisata yang menarik.

Kemudian esok harinya, kembali Wuling Almaz langsung di gaspol dari Yogyakarta menuju Banyuwangi. Dalam perjalanan menuju Banyuwangi, Wuling Almaz dibawa melewati Tol Trans Jawa sampai Probolinggo dan sekaligus merasakan canggihnya fitur ADAS yang ada di mobil ini. Setelah itu perjalanan pun berlanjut ke tujuan yaitu Bali.

Sesampai di Bali, Wuling Almaz dibawa untuk menjelajah sisi utara Pulau Bali yang diantaranya Air Terjun Gitgit di Buleleng, Desa Wisata Les, Savana Tianyar, hingga Pantai Lovina. Berbagai kondisi jalan yang menantang kembali dengan mudah dilalui bersama Wuling Almaz ini. Terlebih di Savana Tianyar, ditemui jalur yang cukup menantang dengan beberapa tanjakan yang berpasir.

Wuling Almaz sangat memanjakan perjalanan road trip 3.000 km ini. Dalam perjalanan tersebut, tak ada kendala yang dialami selama mengendarai Wuling Almaz.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar