Pages

Rabu, 16 Agustus 2023

Kenali Interior & Eksterior Wuling New Almaz RS




Wuling Motors menampilkan pembaruan dari medium SUV-nya, New Almaz RS di GIIAS 2023. Mobil ini mendapat ubahan dari sisi eksterior dan interior, sehingga semakin modern.

Eksterior Almaz RS terbaru memiliki glossy black front bumper & grille yang punya aksen chrome lebih banyak. Kemudian warna glossy black hadir pula di bumper belakang, serta kemunculan emblem huruf Wuling sebagai identitas menggantikan logo lima berlian yang sebelumnya disematkan di pintu belakang Almaz.

Sektor velg Wuling New Almaz RS juga mendapat penyegaran desain lebih dinamis dan sporty. Sementara untuk ukuran velg two tone ini, pakai 18 inci dengan ban 215/55 R18.

“Melanjutkan komitmen Wuling untuk terus hadir dengan inovasi tanpa akhir, kami mengaplikasikan sentuhan baru terhadap medium SUV yang memiliki inovasi lengkap dalam rangka menjawab kebutuhan konsumen akan mobilitas modern dan mampu memberikan pengalaman berkendara tanpa batas,” kata Brand & Marketing Director Wuling Motors, Dian Asmahani.

Masuk ke interior, New Almaz RS mengusung kabin dengan tema classy black interior style. Jok kulit dan dashboard soft touch milik SUV ini menggunakan warna hitam.

Ada pula ambience light di beberapa ruang kabin untuk memberi kesan mewah. Ditambah lagi buat pengemudi, ada pengaturan tilt and telescopic yang memungkinkan posisi berkendara semakin nyaman.

Soal fitur, Wuling New Almaz RS tetap mempertahankan fitur-fitur modern yang ada di Almaz lama. Sebut saja panoramic sunroof hingga sistem audio premium dari Infinity.

Kemudian ada fitur perintah suara canggih berbahasa Indonesia, Wuling Indonesian Command (WIND). Hadir pula Wuling Remote Control App yang menghubungkan pengguna dengan kendaraan untuk memonitor dan mengakses kendali kendaraan via aplikasi MyWuling+ dan Head Unit.

Tidak ketinggalan ADAS yang terdiri dari 4 kategori fungsi, yaitu Adaptive Cruise, Lane Recognition, Safe Distance and Braking Assistance, dan Automatic Light dengan total 12 fitur pendukung keselamatan dalam berkendara.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar