[split]Modcom, Jakarta - Mitsubishi Lovers Family adalah sebuah perkumpulan pecinta kendaraan bermerk Mitsubishi, yang berisikan club dan komunitas khusus penggemar kendaraan Mitsubishi. Mereka baru saja menggelar Jambore Nasional (jamnas) ke-2 pada hari Minggu, 14 Oktober 2018 yang berlokasi di Bumi Perkemahan Cibubur, Jakarta Timur. Dengan tagline #1000 Kr (kendaraan), jamnas kali ini sekaligus mendeklarasikan Mitsubishi Lovers sebagai Pelopor Dalam Tertib Berlalu Lintas dan juga membentuk konfigurasi Logo Mitsubishi yaitu 3 (tiga) Berlian.
Dalam pidato laporannya, ketua pelaksana jamnas ke-2 Mitsubishi Lovers, Agus Kurnia Gumara dari club Mitsubishi Grandis Indonesia menyatakan bahwa acara Jamnas ini dihadiri oleh 1.032 kendaraan Mitsubishi berbagai type, dan telah melampaui target 1.000 kendaraan. Dalam acara ini, berkumpul 39 Club dan Komunitas dari 46 club dan komunitas penggemar kendaraan Mitsubishi. Bergabung pula dalam kegiatan ini Robinson Journey, sebuah acara realita petualangan di salah satu media televisi ternama, yang menggunakan kendaraan Mitsubishi Pajero dan Mitsubishi Triton turut meliput acara hingga akhir.
Peserta terjauh datang dari Blitar, Jawa Timur dengan kendaraan Mitsubishi Minicab 500 cc 2 silinder. Beberapa club dan komunitas dengan kendaraan Mitsubishi lawas memiliki slogan "Menolak Punah dan Not For Sale" juga hadir.
Acara jamnas ke-2 diawali dengan pembukaan secara simbolis dengan membunyikan klakson truk Mitsubishi Canter oleh Ketua Steering Commitee, Freddy Ahadiat dari Indonesian Mitsubishi Community. Dalam sambutannya, Freddy Ahadiat menegaskan bahwa Mitsubishi Lovers dibentuk sebagai wadah silaturahmi yang harus memiliki manfaat positif baik bagi para anggota club dan komunitas Mitsubishi maupun bagi masyarakat luas.
Acara dilanjutkan dengan iringan musik live band penambah semangat yang disambut antusias oleh para peserta dilanjutkan dengan sambutan dan pengenalan dari tiap club dan komunitas yang berlangsung hangat dan penuh keakraban.
#split#Setelah istirahat makan siang, acara dilanjutkan dengan Acara Sosialisasi Tentang Tertib Berlalu Lintas yang disampaikan oleh narasumber Aiptu Bambang Margono serta Aiptu Nonce Saragi dari Dirlantas Polda Metro Jaya. Dalam acara sosialisasi ini diselingi dengan pengetahuan Safety Driving berupa praktek mengemudikan kendaraan dengan aman dan benar. Setiap peserta Jamnas mendapat sertifikat Tertib Berlalu Lintas dan berhak menempelkan stiker "Mitsubishi Lovers Pelopor Tertib Berlalu Lintas."
Acara lain yang dilaksanakan secara bersamaan yaitu lomba menggambar dan mewarnai bagi anak-anak serta Kontes Kendaraan dengan 15 (lima belas) kategori. Untuk kontes, pihak panitia mengundang juri yang berpengalaman agar hasil penilaian dapat dipertanggungjawabkan.
Acara puncak adalah membentuk konfigurasi Logo Mitsubishi Lovers. Pembentukan konfigurasi ini secara spontan dan tanpa latihan sebelumnya. Hal ini membuktikan bahwa setiap club dan komunitas yang tergabung dalam keluarga Mitsubishi Lovers dapat bekerja sama, saling menghormati dan menghargai.
Sebagai penutup acara, dilakukan upacara pelepasan 50 (lima puluh) ekor burung yang menandakan bahwa Mitsubihi Lovers peduli akan lingkungannya. Sadar akan kontribusinya dalam pembuangan gas emisi CO2, keluarga Mitsubishi Lovers mencoba selalu menjaga keseimbangan lingkungannya.
[/split]
Dalam pidato laporannya, ketua pelaksana jamnas ke-2 Mitsubishi Lovers, Agus Kurnia Gumara dari club Mitsubishi Grandis Indonesia menyatakan bahwa acara Jamnas ini dihadiri oleh 1.032 kendaraan Mitsubishi berbagai type, dan telah melampaui target 1.000 kendaraan. Dalam acara ini, berkumpul 39 Club dan Komunitas dari 46 club dan komunitas penggemar kendaraan Mitsubishi. Bergabung pula dalam kegiatan ini Robinson Journey, sebuah acara realita petualangan di salah satu media televisi ternama, yang menggunakan kendaraan Mitsubishi Pajero dan Mitsubishi Triton turut meliput acara hingga akhir.
Peserta terjauh datang dari Blitar, Jawa Timur dengan kendaraan Mitsubishi Minicab 500 cc 2 silinder. Beberapa club dan komunitas dengan kendaraan Mitsubishi lawas memiliki slogan "Menolak Punah dan Not For Sale" juga hadir.
Acara jamnas ke-2 diawali dengan pembukaan secara simbolis dengan membunyikan klakson truk Mitsubishi Canter oleh Ketua Steering Commitee, Freddy Ahadiat dari Indonesian Mitsubishi Community. Dalam sambutannya, Freddy Ahadiat menegaskan bahwa Mitsubishi Lovers dibentuk sebagai wadah silaturahmi yang harus memiliki manfaat positif baik bagi para anggota club dan komunitas Mitsubishi maupun bagi masyarakat luas.
Acara dilanjutkan dengan iringan musik live band penambah semangat yang disambut antusias oleh para peserta dilanjutkan dengan sambutan dan pengenalan dari tiap club dan komunitas yang berlangsung hangat dan penuh keakraban.
#split#Setelah istirahat makan siang, acara dilanjutkan dengan Acara Sosialisasi Tentang Tertib Berlalu Lintas yang disampaikan oleh narasumber Aiptu Bambang Margono serta Aiptu Nonce Saragi dari Dirlantas Polda Metro Jaya. Dalam acara sosialisasi ini diselingi dengan pengetahuan Safety Driving berupa praktek mengemudikan kendaraan dengan aman dan benar. Setiap peserta Jamnas mendapat sertifikat Tertib Berlalu Lintas dan berhak menempelkan stiker "Mitsubishi Lovers Pelopor Tertib Berlalu Lintas."
Acara lain yang dilaksanakan secara bersamaan yaitu lomba menggambar dan mewarnai bagi anak-anak serta Kontes Kendaraan dengan 15 (lima belas) kategori. Untuk kontes, pihak panitia mengundang juri yang berpengalaman agar hasil penilaian dapat dipertanggungjawabkan.
Acara puncak adalah membentuk konfigurasi Logo Mitsubishi Lovers. Pembentukan konfigurasi ini secara spontan dan tanpa latihan sebelumnya. Hal ini membuktikan bahwa setiap club dan komunitas yang tergabung dalam keluarga Mitsubishi Lovers dapat bekerja sama, saling menghormati dan menghargai.
Sebagai penutup acara, dilakukan upacara pelepasan 50 (lima puluh) ekor burung yang menandakan bahwa Mitsubihi Lovers peduli akan lingkungannya. Sadar akan kontribusinya dalam pembuangan gas emisi CO2, keluarga Mitsubishi Lovers mencoba selalu menjaga keseimbangan lingkungannya.
[/split]
Tidak ada komentar:
Posting Komentar