Facebook Twitter RSS
banner

Bar Jepang Ini Dibuka Persis Di Samping Tempat Pembakaran Sampah

Mengajak para pengunjung untuk menyadari sampah yang dihasilkan dari kegiatan konsumsi sehari-hari, sebuah bar di Tokyo, Jepang bernama Gomi Pit didesain unik dan dibuka persis di samping tempat pembakaran sampah, hanya dibatasi dinding kaca bening. Dilansir dari South China Morning Post, tempat pembakaran sampah itu bernama Musashino Clean Center.

Dilansir dari SCMP, di bar ini para pengunjung sembari menikmati minuman yang tersaji, pengunjung akan menikmati pengalaman berbeda dengan menyaksikan setumpuk sampah di sampingnya diaduk-aduk dan diangkat menggunakan alat sejenis capitan besar kemudian dibakar. Beragam jenis sampah ada di sana, mulai dari tas belanja, pakaian bekas, barang-barang rumah tangga, hingga plastik berbagai ukuran dan jenis.

Bar ini merupakan milik salah satu pejabat setempat. Ia ingin mempromosikan fasilitas canggih pengolahan sampah dan mengajak masyarakat luas bepikir tentang akhir dari limbah yang mereka hasilkan. Selama ini, masyarakat Jepang sudah dibiasakan memilah limbah yang mereka hasilkan berdasaran jenisnya. Selain itu masyarakat juga harus membayar tiap kantung sampah yang akan diangkut oleh petugas. Namun, hal itu dinilai belum efektif. Untuk itulah bar dengan konsep langka ini dibuka. Dengan melihat jumlah sampah yang besar, diharapkan akan lebih memberikan efek psikologis kepada masyarakat.

SHARE THIS POST

  • Facebook
  • Twitter
  • Myspace
  • Google Buzz
  • Reddit
  • Stumnleupon
  • Delicious
  • Digg
  • Technorati
Author: admin
Lorem ipsum dolor sit amet, contetur adipcing elit, sed do eiusmod temor incidunt ut labore et dolore agna aliqua. Lorem ipsum dolor sit amet.

0 komentar:

Popular Posts