Pages

Sabtu, 23 Maret 2019

Porsche Cayenne Coupe Resmi Meluncur, Lebih Seksi Dari Versi Biasa?

Keluarga Porsche Cayenne generasi ketiga kini resmi untuk menyambut versi terbaru dalam lineupnya, menampilkan garis atap yang miring dan desain sporty secara keseluruhan. Ini adalah Porsche Cayenne Coupe. Perubahan penting mencakup garis yang lebih tajam daripada model biasa, desain belakang yang unik, spoiler belakang adaptif dan atap panoramic (dipasang sebagai standar) atau carbon fiber (opsional).





"Coupe mencakup semua hal teknis penting dari Cayenne saat ini, tetapi memiliki desain yang lebih dinamis dan detail teknis baru yang membuatnya menjadi lebih progresif, atletis, dan emosional," kata bos Porsche, Oliver Blume.

Cayenne Coupe juga memiliki kaca depan depan dan pilar-A yang lebih pendek dibandingkan dengan versi biasa, sementara atapnya kira-kira lebih rendah 19.8 mm. Fitur desain lainnya termasuk pintu belakang dan panel kuartal yang didesain ulang, braket plat yang terintegrasi ke dalam bumper, ditambah spoiler belakang aktif yang disebutkan sebelumnya, yang memanjang 134.6 mm pada kecepatan 90 Km/h keatas. Sementara itu, opsi atap carbon adalah yang pertama kalinya untuk Cayenne, dan eksklusif untuk model Coupe.

Cayenne Coupe mengusung Porsche Active Suspension Management (PASM) sebagai standar, beserta Sport Chrono Package dan velg 20 inch. Selanjutnya ada Sport Seats 8-way dan jok belakang individual. Namun pembeli dapat mendapatkan jok belakang reguler sebagai opsi tanpa biaya.

Awalnya, pembeli dapat memesan Cayenne Coupe baru dengan salah satu dari 2 opsi mesin. Pertama, mesin V6 3.0 liter 335 Hp pada versi standar, dan kedua adalah model Cayenne Turbo Coupe yang menggunakan V8 4.0 liter twin turbo 541 Hp.

Cayenne Coupe akan tiba di showroom musim gugur ini, dengan harga mulai dari 75.300 USD. Sementara itu, versi Turbo Coupe berharga lebih dari 130.100 USD. (carscoops 22/3/2019)





Tidak ada komentar:

Posting Komentar