Facebook Twitter RSS
banner

Pria Ini Tewas Saat Bantu Temannya Yang Uang USD 1-nya Dijambret



Membela dan membantu rekannya yang uang USD 1-nya dijambret, seorang lelaki berusia 60 tahun bernama Juan Fresnada di Amerika Serikat tewas ditendang dan dipukuli. Dilansir dari Ny Daily News, Juan Fresnada dibawa ke rumah sakit Bronx dalam kondisi kritis setelah penjambretan tersebut.

Departemen Kepolisian New York mengatakan petugas telah merilis foto dan video pengintaian dengan harapan dapat menentukan tersangka. Rekannya, Byron Caceres, mengatakan kalau Fresnada menderita pukulan fatal ketika mencoba menyelamatkannya dan mendesaknya untuk lari ke tempat aman.



Polisi mengatakan kejadiannya berawal saat dua lelaki itu berjalan di lingkungan Morrisania di Bronx sekitar pukul 1.30 pagi. Saat itu beberapa perampok mendekati mereka dan meminta mereka menyerahkan harta benda namun mereka menolak dan akhirnya diserang.

Video yang dirilis oleh polisi menunjukkan seorang pria meraih baju pria lain dan mengayunkannya ke tanah lalu memukulnya. Tidak jelas apakah pria yang dipukuli itu Fresnada atau Caceres. Polisi mengatakan para perampok mengambil USD 1 dari orang-orang itu dan melarikan diri.

Caceres berasal dari Honduras dan Fresnada merupakan pria kelahiran Kuba. Keduanya bertemu melalui sebuah program untuk pria gay miskin pada 2015 dan tinggal bersama di sebuah gedung di Morrisania. Caceres mengatakan para perampok tidak mengatakan apa pun untuk mengindikasikan serangan itu adalah kejahatan rasial.

SHARE THIS POST

  • Facebook
  • Twitter
  • Myspace
  • Google Buzz
  • Reddit
  • Stumnleupon
  • Delicious
  • Digg
  • Technorati
Author: admin
Lorem ipsum dolor sit amet, contetur adipcing elit, sed do eiusmod temor incidunt ut labore et dolore agna aliqua. Lorem ipsum dolor sit amet.

0 komentar:

Popular Posts