Porsche Panamera Sport Turismo Facelift Tak Bawa Banyak Perubahan
Porsche memulai pengembangan Panamera Sport Turismo facelift mulai tahun 2019, dan kini foto-foto terbaru menunjukan mobil tersebut mulai diuji coba.
Perubahan pada Panamera Sport Turismo facelift sepertinya sangat kecil. Di depan, ada bar horizontal yang lebih tipis di bagian tengah. Jika diperhatikan dengan seksama, engineer Porsche menutupi ujung bumper dengan selotip hitam, mungkin berusaha menyembunyikan beberapa perubahan tambahan.
Sementara itu, ada sedikit penyesuaian pada bagian bawah bumper belakang, dan lampu belakang tampak lebih tipis.
Di bawah kap mesin, Porsche mungkin akan memberikan upgrade minor, seperti teknologi mild-hybrid 48-volt milik Volkswagen Group yang akan memberikan penghematan bahan bakar lebih baik, serta power yang lebih besar.
Dengan pembatalan event besar seperti Paris Motor Show dan Detroit Auto Show, sepertinya Porsche akan mengadakan premier virtual seperti pabrikan lain. (motor1 31/3/2020)
Perubahan pada Panamera Sport Turismo facelift sepertinya sangat kecil. Di depan, ada bar horizontal yang lebih tipis di bagian tengah. Jika diperhatikan dengan seksama, engineer Porsche menutupi ujung bumper dengan selotip hitam, mungkin berusaha menyembunyikan beberapa perubahan tambahan.
Sementara itu, ada sedikit penyesuaian pada bagian bawah bumper belakang, dan lampu belakang tampak lebih tipis.
Di bawah kap mesin, Porsche mungkin akan memberikan upgrade minor, seperti teknologi mild-hybrid 48-volt milik Volkswagen Group yang akan memberikan penghematan bahan bakar lebih baik, serta power yang lebih besar.
Dengan pembatalan event besar seperti Paris Motor Show dan Detroit Auto Show, sepertinya Porsche akan mengadakan premier virtual seperti pabrikan lain. (motor1 31/3/2020)
0 komentar: