Facebook Twitter RSS
banner

Pria India Ini Klaim Aplikasi Google Maps Hancurkan Pernikahannya



Seorang pria berusia 49 tahun bernama R Chandrasekhar dari Distrik Mayiladuthurai, India membawa aplikasi Google Maps ke pengadilan karena dianggap sudah menghancurkan pernikahannya. Secara khusus, Chandrasekhar menyalahkan fitur "Your Timeline" di Google Maps, karena membuat sang istri terus mempertanyakan ke mana saja dia pergi.

Dilansir dari Oddity Central, Chandrasekhar mengklaim aplikasi itu terus menunjukkan tempat-tempat yang tidak dia kunjungi. Sehingga dia kesulitan menjelaskannya kepada sang istri. Dia menuturkan, dalam beberapa bulan terakhir, istrinya itu terus melihat fitur Your Timeline, dan menginterogasinya dari mana saja dia.

Chandrasekhar kemudian mendatangi kantor polisi, dan melayangkan laporan bagaimana Google Maps sudah menghancurkan pernikahan mereka. Dia mengungkapkan istrinya tidak mau mendengarkan perkataannya, meski sudah diberi tahu baik keluarga, kerabat, maupun teman mereka. Dalam laporannya, Chandrasekhar menyatakan Google sudah membuat banyak masalah dalam kehidupannya. Jadi dia meminta keadilan. Selain itu, dia juga meminta ganti rugi atas "aksi" Google.

Polisi dilaporkan belum menentukan tindakan apakah bakal merespons laporan itu. Namun, sumber dari kepolisian mengatakan, mereka akan memanggil Chandrasekhar dan istrinya di mana mereka bakal menjalani konseling.

SHARE THIS POST

  • Facebook
  • Twitter
  • Myspace
  • Google Buzz
  • Reddit
  • Stumnleupon
  • Delicious
  • Digg
  • Technorati
Author: admin
Lorem ipsum dolor sit amet, contetur adipcing elit, sed do eiusmod temor incidunt ut labore et dolore agna aliqua. Lorem ipsum dolor sit amet.

0 komentar:

Popular Posts