Facebook Twitter RSS
banner

VW ID.4 First Edition Terjual Habis Dalam Waktu Kurang Dari 24 Jam

Sebagai model listrik pertama VW yang tersedia di Amerika, permintaan akan model seperti ini selalu tinggi. Segera setelah VW ID.4 memulai debutnya, reservasi ditayangkan secara online, tetapi VW jelas meremehkan permintaan tersebut.





User di forum VW ID Talk yang mencoba memesannya menemukan bahwa permintaan sangat tinggi, sehingga website reservasi tidak dapat mengatasi volume traffic yang tinggi dan akhirnya tumbang.

Ini adalah situasi yang membuat frustasi bagi pembeli awal, menyebabkan VW mengeluarkan permintaan maaf di media sosial.

"Fiuh! Kami tersanjung. Hargai minat pada # ID4 - kalian merusak situs kami! Kami sedang me-reboot dan akan merespons ketika kami kembali," tulis VW di Twitter.

Pada saat penulisan, website reservasi ini sudah kembali online. Tetapi jika Anda berharap untuk memesan ID.4 First Edition, Anda kurang beruntung karena semuanya sudah terjual habis dalam waktu kurang dari 24 jam.

Dibanderol mulai dari 43.995 USD, ID.4 First Edition hadir dengan paket Statement dan Gradient sebagai standar, serta pedal akselerator dan rem dengan logo "play" dan "pause."

Finishing Electric White diaplikasikan pada setir dan kolom kemudi, bezel radio, dan handle pintu, serta ada juga emblem khusus, cover spion hitam, dan tow hitch. (carbuzz 28/9/2020)

SHARE THIS POST

  • Facebook
  • Twitter
  • Myspace
  • Google Buzz
  • Reddit
  • Stumnleupon
  • Delicious
  • Digg
  • Technorati
Author: admin
Lorem ipsum dolor sit amet, contetur adipcing elit, sed do eiusmod temor incidunt ut labore et dolore agna aliqua. Lorem ipsum dolor sit amet.

0 komentar:

Popular Posts