Facebook Twitter RSS
banner

Buat Kejahatan Untuk Fakir Miskin, Tahanan Ini Minta Pengurangan



Merasa dirinya seorang Robin Hood yang memberi makan kaum fakir miskin dan mendukung anak-anak di pinggiran Selatan Chicago untuk tetap sekolah, seorang raja geng yang terlibat dalam penjualan obat-obatan dan penipuan hipotek bernama Marvel Thompson menulis permohonan maaf kepada Hakim atas perbuatan-perbuatannya yang melanggar hukum dan menggunakan keuntungan dari penjualan narkoba untuk melakukan beberapa hal kebaikan.

Dilansir dari Chicago Suntimes, Thompson ditahan pada 2004 oleh FBI dengan masa tahanan 45 tahun. Kini dia berusaha untuk keluar, 22 tahun lebih awal. Dia menulis sebuah surat kepada Hakim yang akan menentukan apakah dia bisa dibebaskan atau tidak. "Di dalam pikiran saya kala itu, usaha kriminal saya, keuntungannya, sah digunakan untuk membayar sewa keluarga miskin, membeli pakaian untuk anak-anak miskin dan membelikan mereka perlengkapan sekolah. Atau pun membantu mereka yang membutuhkan secara finansial dalam komunitas," tulis Thompson.

Di dalam surat itu, Thompson tidak pernah mengakui bahwa dia adalah pemimpin dari Black Disciples. Jaksa penuntut menentang upaya Thompson tersebut dan menulis, "Thompson telah memimpin salah satu geng terbesar dan paling kejam di kota. Kegiatan geng dan gaya hidup geng yang diperjuangkannya terus mengganggu komunitas yang dia korbankan."

Sementara itu, 3 rekan terdakwa telah dibebaskan. Pemimpin Black Disciples terkemuka lainnya, Donnell Jehan (52) mendapat hukuman 25 tahun dikurangi menjadi 20 tahun dan akan dibebaskan pada 2025. Jaksa secara rutin keberatan dengan permintaan pembebasan awal yang dibuat berdasarkan UU First Step Act. UU itu disahkan dengan dukungan luas dari Partai Republik, Demokrat, Kanye West dan ACLU.

SHARE THIS POST

  • Facebook
  • Twitter
  • Myspace
  • Google Buzz
  • Reddit
  • Stumnleupon
  • Delicious
  • Digg
  • Technorati
Author: admin
Lorem ipsum dolor sit amet, contetur adipcing elit, sed do eiusmod temor incidunt ut labore et dolore agna aliqua. Lorem ipsum dolor sit amet.

0 komentar:

Popular Posts