Facebook Twitter RSS
banner

Keunggulan Wuling Formo Untuk Dukung Bisnis Anda

Mobil Wuling Formo merupakan jenis mobil van yang diproduksi oleh Wuling Motors Indonesia, dimana mobil ini tersedia dalam dua tipe, yaitu Minibus dan Blind Van. Bagi anda yang memiliki kebutuhan membawa banyak barang ataupun membawa banyak penumpang, maka mobil wuling yang satu ini akan sangat pas bagi anda.

Selain harganya yang terjangkau, ada beberapa kelebihan Wuling Formo yang mungkin bisa membuat usaha Anda semakin nyaman, dan formore happiness. Berikut ini kelebihan dari Wuling Formo.

1. Baris Kursi dan Akses Luas
Kelbihan Wuling Formo varian minibus adalah mobil telah dirancang sedemikian rupa sehingga memiliki ruang kabin luas. Akses menuju bangku baris ketiga terasa mudah karena jok baris kedua bisa dilipat. Hal ini tentunya membuat penumpang menjadi lebih nyaman.



Tidak hanya soal kenyamanan, Wuling Motors juga telah melengkapi Formo dengan fitur keselamatan standar yaitu sabuk pengaman di semua bangku.

2. Kargo dan Akses Luas
Sebagai kendaraan komersial, elemen pertama yang paling dicari tahu oleh pengusaha adalah kapasitas daya angkut barang. Wuling Formo diklaim memiliki kapasitas angkut sebesar 3.200 liter.



Wuling Formo Blind Van dikhususkan sebagai varian untuk membawa barang. Jadi mobil komersial ini sudah dilengkapi dengan akses pintu belakang yang luas dan itu sangat berguna bagi para konsumen atau pelaku usaha kecil menengah dalam membawa barang dengan Wuling Formo.

3. Tampilan Eksterior
Tidak kalah menariknya dari kompetitor, kelebihan Wuling Formo lainnya adalah memiliki desain eskterior modern dan dinamis sehingga enak dilihat meski statusnya adalah mobil komersial.



4. Fitur Pendukung Berkendara
Memberikan rasa nyaman selama perjalanan kepada pengendara dan penumpang. Salah satu kelebihan Wuling Formo adalah mobil telah dilengkapi dengan sejumlah fitur pendukung berkendara.



Wuling Formo sudah dilengkapi dengan power steering kemudian selain itu pengemudi juga dengan mudah melihat informasi-informasi penting dari instrument cluster yang dipadukan juga dengan Multi-Information Display (MID). Di situ banyak indikator yang mempermudah dan membuat nyaman berkendara.

5. Biaya Perawatan Murah
Kelebihan lain yang dimiliki oleh Wuling Formo ketimbang kompetitornya adalah biaya perawatan murah. Mengenai biaya perawatan, sebenarnya ada tiga komponen. Satu, periodical maintenance yang interval 5.000, 1.000 kilometer dan seterusnya.



Kemudian yang kedua adalah non-periodical maintenance. Ini merupakan item-item yang aus untuk pemakaian, misalnya rem, ban dan segala macam. Ketiga, itu berhubungan dengan kerusakan ketika terjadi kecelakaan.

Itulah tadi kelebihan dari Wuling Formo, yang memang sangat bisa mendukung usaha kalian. Klo ada pertanyaan monggo share aja disini.

SHARE THIS POST

  • Facebook
  • Twitter
  • Myspace
  • Google Buzz
  • Reddit
  • Stumnleupon
  • Delicious
  • Digg
  • Technorati
Author: admin
Lorem ipsum dolor sit amet, contetur adipcing elit, sed do eiusmod temor incidunt ut labore et dolore agna aliqua. Lorem ipsum dolor sit amet.

0 komentar:

Popular Posts