Facebook Twitter RSS
banner

Cara Membersihkan Hyundai CRETA Air Purifier Agar Tetap Terawat





Anda tentu sudah mengetahui soal fitur Armrest Air Purifier pada kendaraan, bukan? Armrest disebut juga dengan sandaran tangan. Selain pada kursi maupun sofa, armrest juga dapat Anda temukan pada kendaraan mobil. Namun tidak semua mobil dilengkapi dengan armrest.

Sedangkan, air purifier sendiri atau sering disebut pembersih udara merupakan sebuah alat yang digunakan untuk membersihkan udara yang terkontaminasi. Saat ini, air purifier pun telah banyak dipasang sebagai bagian dari fitur mobil. Seperti salah satunya pada mobil Hyundai CRETA.

Hyundai CRETA air purifier terletak di armrest dan menjadi satu. Komponen armrest pada Hyundai CRETA dibuat untuk memiliki dua fungsi, yaitu sebagai sandaran bagi penumpang atau pengendara dan digunakan sebagai letak air purifier.

Agar air purifier di dalam mobil tetap awet dan terjaga kebersihannya, maka penting bagi Anda untuk membersihkannya secara berkala. Apalagi bagian Hyundai CRETA air purifier akan sangat berpengaruh terhadap kesehatan dan kenyamanan dalam berkendara. Lalu, bagaimanakah cara membersihkan air purifier yang benar? Simak artikel berikut ini.

Pengertian Air Purifier pada Mobil

Air purifier pada mobil merupakan alat untuk menjernihkan udara pada dalam kabin. Alat ini dapat digunakan untuk menjaga udara di dalam kabin mobil agar tetap bersih, segar, dan juga bebas dari bau tak sedap.

Air purifier sendiri memiliki berbagai macam jenis. Ada air purifier yang terpisah ada juga air purifier yang sudah otomatis terpasang dan bawaan dari mobil dan biasa disebut smart air purifier. Pada beberapa mobil keluaran terbaru Hyundai sudah terpasang smart air purifier. Namun bagi mobil yang belum memiliki air purifier, pemilik mobil dapat juga membeli air purifier yang terpisah pada toko perlengkapan mobil.

Kegunaan dan Fungsi Air Purifier pada Mobil

Air purifier memiliki fungsi utama sebagai alat untuk menjernihkan udara di dalam kabin mobil. Alat ini dapat menyaring seluruh kotoran dan debu yang ada di dalam kabin dan membuat udara dalam kabin menjadi lebih bersih.

Selain membersihkan debu dan kotoran, air purifier juga mampu menghilangkan segala virus dan bakteri yang terkontaminasi pada udara di dalam kabin. Dengan pembersihan yang dilakukan oleh air purifier, Anda tidak perlu lagi khawatir terkait kesehatan Anda dan si buah hati ketika harus berlama-lama di dalam mobil.

Air purifier juga berguna untuk menjaga udara di dalam kabin mobil menjadi lebih segar. Dengan begitu perjalanan Anda akan lebih nyaman dan badan tetap sehat. Selain itu, air purifier juga dapat menjaga kelembaban udara di dalam kabin. Alat ini akan mengontrol tingkat kelembaban udara kabin yang tentunya selalu terpapar AC.

Cara Membersihkan Hyundai CRETA Air Purifier

Seperti komponen mobil lainnya, air purifier pada mobil juga perlu dirawat. Terlebih lagi mengingat bahwa air purifier berfungsi untuk menyaring debu dan kotoran, hal tersebut otomatis membuat air purifier akan mudah kotor dan perlu dibersihkan.

Hal utama yang perlu Anda bersihkan pada air purifier adalah pada bagian filternya, yang notabene cepat kotor. Untuk membersihkan Hyundai CRETA air purifier, pertama-tama pastikan mesin dan kelistrikan mobil dalam keadaan mati. Tindakan tersebut berfungsi untuk mencegah malfungsi dan menjaga keselamatan. Lalu, pastikan perangkat jauh dari cairan maupun uap air.

Kedua, buka filter air purifier, pada Hyundai CRETA Anda dapat membukanya pada bagian armrest. Untuk membuka filter pada air purifier, Anda dapat membuka kunci penutup, lalu melepaskan penutup filter dan mengambil filter dari kotaknya.

Ketiga, saat filter sudah berhasil dibuka, Anda dapat membersihkan pada bagian filter dengan cara vakum ataupun di lap menggunakan kain kering. Pastikan Anda membersihkan bagian filter di luar mobil agar debu tidak beterbangan di dalam mobil.

Perlu diingat bahwa tidak memperbolehkan membersihkan filter menggunakan cairan maupun zat lain agar tidak terjadi kerusakan. Anda cukup membersihkan debunya dengan vakum ataupun kain.

Setelah filter berhasil dibersihkan, Anda dapat menyusun dan mengembalikan lagi filter ke tempat yang semula. Pastikan Anda melakukan pembersihan dan pemasangan filter dengan cara berhati-hati.

Jika filter sudah terlalu lama dan tidak layak digunakan lagi, maka Anda harus segera melakukan penggantian filter. Biasanya, filter perlu dilakukan penggantian setiap 2 tahun sekali. Anda dapat membeli filter air purifier pada toko yang menyediakan perlengkapan mobil. Pastikan Anda membeli produk yang sesuai dengan jenis mobil Anda.

Perlu Anda ketahui, tidak ada jangka waktu yang pasti untuk membersihkan filter air purifier, karena tingkat kotor dan debu yang tersaring akan berbeda-beda. Namun, air purifier yang terpasang pada mobil memiliki lampu peringatan di mana lampu tersebut akan berkedip dan berubah warna merah ketika filter perlu dibersihkan. Anda juga dapat membersihkan filter ketika dirasa udara yang keluar sudah berbau.

Itulah penjelasan mengenai air purifier pada mobil dan cara membersihkannya dengan mudah dan benar agar tetap terawat. Jika kenyamanan dan kesehatan adalah prioritas, Anda bisa memilih kendaraan Hyundai CRETA yang telah dilengkapi dengan fitur console armrest with air purifier. Dengan sistem Hyundai CRETA air purifier tersebut, akan lebih mudah bagimu untuk menjernihkan udara yang ada di dalam kabin. Pengemudi nyaman, penumpang pun selalu merasa aman.

SHARE THIS POST

  • Facebook
  • Twitter
  • Myspace
  • Google Buzz
  • Reddit
  • Stumnleupon
  • Delicious
  • Digg
  • Technorati
Author: admin
Lorem ipsum dolor sit amet, contetur adipcing elit, sed do eiusmod temor incidunt ut labore et dolore agna aliqua. Lorem ipsum dolor sit amet.

0 komentar:

Popular Posts