Facebook Twitter RSS
banner

Membahas Wuling Almaz EX yang Harganya Tak Jauh dari LSUV



JAKARTA – Saking luasnya rentang harga Wuling Almaz, model ini ‘menghuni’ dua segmen sekaligus yaitu low sport utility vehicle (LSUV) serta medium SUV. Jadi, konsumen bisa menyesuaikan pilihan sesuai dengan kondisi kantong.

LSUV merupakan segmen SUV termurah saat ini, dengan harga kebanyakan ‘pemainnya’ dimulai dari Rp200 juta-an hingga sedikit di atas Rp300 juta. Ada model-model yang berkapasitas lima penumpang serta tujuh penumpang.

Medium SUV, di sisi lain, berisikan model-model dengan harga awal Rp300 juta-an sampai di bawah atau sekitar Rp500 juta.

Almaz, SUV bermesin bensin 1.5-liter turbo yang menjalani debut di pasar Indonesia pada 2019, mengisi dua segmen tersebut.



Varian terbawahnya, SE, menempati segmen LSUV dengan harga on the road (OTR) Jakarta spesial menurut situs resmi per Agustus 2022 Rp279,5 juta (tipe manual/MT) serta Rp297,05 juta (otomatis CVT).

Mulai varian EX, Almaz merangsek masuk ke segmen medium SUV dengan harga OTR Jakarta mulai Rp320 juta. Varian selanjutnya ialah RS, dengan harga OTR Jakarta terendah Rp367,1 juta.

Lantas, apa saja yang dimiliki oleh Almaz EX yang menjadi pilihan terdekat dari model-model LSUV?

Daftar Tipe dan Harga Wuling Almaz EX 2022



Almaz EX terdiri dari dua tipe yaitu yang berkapasitas lima penumpang (5-seater) atau tujuh penumpang (7-seater). Namun, transmisinya sama-sama sudah otomatis CVT dengan simulasi delapan percepatan manual yang dipasok oleh Bosch.

Berikut daftar tipe sekaligus harga OTR Almaz EX per Agustus 2022 yang sedang mendapatkan diskon khusus:

  • Almaz 1.5T EX CVT 5-Seater Rp320,1 juta
  • Almaz 1.5T EX CVT 7-Seater Rp330,8 juta


Daftar Fitur Wuling Almaz EX 2022

https://content.icarcdn.com/editors/...sia-2019-3.jpg

Sama seperti varian di bawahnya, Almaz EX telah dilengkapi Head Unit 10,25 Inci dengan Wuling Indonesian Command (WIND). Fitur ini, menurut keterangan di situs resmi, merupakan perintah suara berbahasa Indonesia yang bisa mengoperasikan berbagai fungsi kendaraan seperti AC, radio, maupun kaca jendela.

Head Unit berukuran besar itu pun sudah dilengkapi oleh Wuling Link yang bisa terhubung dengan smartphone (gawai pintar).

Fitur-fitur lainnya ialah Sun Roof, Radar Sensor, Tire Pressure Monitoring System, 360 Degree Camera.

Masih ada lagi antara lain Cruise Control, Audio Steering Switch, Electric Seat Adjuster, Front-side Airbags, Multi Information Display (MID) 7 Inci, Automatic Vehicle Holding (AVH), Electronic Stability Control (ESC), sistem pengereman ABS+EBD+BA, Hilld Hold Control (HHC), serta Emergency Stop Signal (ESS).

SHARE THIS POST

  • Facebook
  • Twitter
  • Myspace
  • Google Buzz
  • Reddit
  • Stumnleupon
  • Delicious
  • Digg
  • Technorati
Author: admin
Lorem ipsum dolor sit amet, contetur adipcing elit, sed do eiusmod temor incidunt ut labore et dolore agna aliqua. Lorem ipsum dolor sit amet.

0 komentar:

Popular Posts