Facebook Twitter RSS
banner

Harga Resmi Diumumkan, Honda Forza Siap Kirim Awal November

Modcom, Jakarta - PT Astra Honda Motor (AHM) akhirnya resmi mengumumkan harga Honda Forza di gelaran Indonesia Motorcycle Show (IMoS) 2018.

Saat pertama kali meluncur di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2018 lalu, AHM hanya menyebut skuter matik berkapasitas mesin 250 cc tersebut dibanderol sekitar Rp 70 jutaan.

Namun, pada penyelenggaraan IMoS 2018, AHM menyebut bahwa Honda Forzal dibanderol Rp 76,5 juta (on the road Jakarta).



“Harga Honda Forza tidak terpaut jauh dari perkiraan kita saat di GIIAS lalu yakni Rp 76,5 juta (on-the-road Jakarta),” ungkap Toshiyuki Inuma, Presiden Direktur PT AHM kepada modcom di booth Honda di JCC Senayan, Jakarta Selatan (31/10).

Menurut Thomas Wijaya, Direktur Marketing PT AHM pemesan Honda Forza saat ini sudah mencapai 899 unit. “Kami akan usahakan pengiriman unit mulai berjalan dalam waktu dekat,” katanya.

Lebih lanjut menurut Thomas, konsumen bisa mendapatkan motornya mulai November 2018, tergantung wilayah. “Kalau di Jawa bisa awal atau pertengahan November. Tapi, untuk luar Jawa bisa pertengahan-akhir November,” tambahnya.

Pendistribusian tersebut juga berlaku untuk satu produk lain yang juga dilansir AHM di GIIAS kali itu. Thomas menerangkan Honda Super Cub C125 sekarang sudah diinden sebanyak 400 unit. Motor bebek berwajah retro yang dilepas dengan banderol Rp 55 juta itu juga bakal dikirim ke konsumen pada bulan November 2018.

SHARE THIS POST

  • Facebook
  • Twitter
  • Myspace
  • Google Buzz
  • Reddit
  • Stumnleupon
  • Delicious
  • Digg
  • Technorati
Author: admin
Lorem ipsum dolor sit amet, contetur adipcing elit, sed do eiusmod temor incidunt ut labore et dolore agna aliqua. Lorem ipsum dolor sit amet.

0 komentar:

Popular Posts