Facebook Twitter RSS
banner

Cari Ketenangan,Wanita Tasmania Tempuh Jarak 4.500km Dengan Berkuda



Menghindari tekanan hidup, seorang wanita asal Tasmania bernama Stef Gebbie menempuh jarak 4.500 km dengan dua kudanya melintasi Benua Australia. Dilansir dari ABC, Gebbie mengungkapkan bahwa dirinya tidak sedang menggalang dana atau dalam upayanya memecahkan rekor. Tetapi hanya menghendaki ketenangan dan kedamaian. Dia mengaku tidak pernah merasa bosan atau kesepian selama berkuda, karena menurutnya rasa bosan adalah gejala ketidakpuasan.

Gebbie merujuk pada kawasan padang rumput seluas 200 ribu kilometer di Australia Selatan, berbatasan dengan Victoria dan Australia Barat. Selama perjalanan yang ditempuh lebih dari tujuh bulan, Gebbie ditemani oleh dua ekor kuda kesayangannya, Richard dan Tickles. Dia menuturkan bersama dua kudanya, mereka biasanya selalu mencari tempat yang memungkinkan mereka untuk bertahan hidup.

Sebelum mencapai tujuannya, Gebbie tengah berkemah di pinggir kolam, berlindung dari teriknya musim panas Australia Barat. Gebbie mengakui dia selalu khawatir. Bagaimana jika dia dan dua kudanya tidak menemukan air, rumput, atau jika turun hujan.

Selama berkelana selama 4.500 km itu, Gebbie mengungkapkan mendapat banyak dan menemukan bantuan maupun kemurahan hati. Gebbie menjelaskan, dia membuat blog di akun Facebook yang tadinya hanya untuk teman dan keluarga, sebelum berkembang menjadi komunitas tersendiri. "Banyak orang menghentikan saya di jalan, dan kemudian mengundang saya untuk makan malam maupun mandi di rumah mereka," paparnya.

SHARE THIS POST

  • Facebook
  • Twitter
  • Myspace
  • Google Buzz
  • Reddit
  • Stumnleupon
  • Delicious
  • Digg
  • Technorati
Author: admin
Lorem ipsum dolor sit amet, contetur adipcing elit, sed do eiusmod temor incidunt ut labore et dolore agna aliqua. Lorem ipsum dolor sit amet.

0 komentar:

Popular Posts