Facebook Twitter RSS
banner

Patung Buddha Tanpa Kepala Ditemukan Saat Renovasi Perumahan



Warga di lingkungan lama Chongqing, China barat daya, menemukan sebuah patung Buddha besar tanpa kepala. Dilansir dari SCMP, patung tanpa kepala setinggi sekitar 30 kaki (9 meter) itu sudah lama tersembunyi oleh lapisan dedaunan yang tebal. Pemerintah distrik Nan'an setempat mengatakan, patung ini akhirnya ditemukan saat kompleks perumahan melakukan renovasi. Sejak penemuan yang tidak disengaja tersebut, foto-foto patung misterius tanpa kepala telah menjadi viral di media sosial China. Banyak yang menyebutnya sebagai patung "Buddha".

Patung itu digambarkan duduk dengan lengan bertumpu di pangkuannya. Tangannya memegang apa yang tampak seperti batu bundar. Patung itu diyakini dibangun selama era 1912-1949, menurut survei peninggalan budaya nasional. “Kepalanya kemungkinan besar hancur pada 1950-an, dan gedung apartemen di sekitarnya dibangun pada 1980-an,” kata pemerintah distrik dalam unggahan Weibo.

Ekspansi kota yang pesat di Chongqing, diduga jadi salah satu alasan yang membuat patung raksasa itu bisa terkubur dibawah perumahan penduduk. Dalam beberapa dekade terakhir, banyak bangunan telah dibangun untuk menampung populasi yang ramai lebih dari 30 juta orang. Pembangunan dilakukan dengan mengorbankan peninggalan sejarah dan budaya, karena medannya yang berada di pegunungan, banyak rumah dibangun di lereng bukit.

SHARE THIS POST

  • Facebook
  • Twitter
  • Myspace
  • Google Buzz
  • Reddit
  • Stumnleupon
  • Delicious
  • Digg
  • Technorati
Author: admin
Lorem ipsum dolor sit amet, contetur adipcing elit, sed do eiusmod temor incidunt ut labore et dolore agna aliqua. Lorem ipsum dolor sit amet.

0 komentar:

Popular Posts