Iran Larang TV Tampilkan Wanita Makan Pizza Di Layar

Negara Iran melarang pembuat konten televisi (tv) di negaranya menampilkan wanita makan pizza di layar. Selain itu, pembuat drama juga telah diperingatkan bahwa pria tidak boleh ditampilkan menyajikan teh untuk wanita, dalam adegan yang melibatkan tempat kerja. Wanita juga tidak boleh mengenakan sarung tangan kulit.
Dilansir dari Daily Mail, Amir Hossein Shamshadi, kepala PR di Penyiaran Republik Islam Iran (IRIB), memutuskan bahwa wanita tidak boleh ditampilkan dalam adegan dengan minuman berwarna merah. Sandwich juga ada dalam daftar. Untuk memastikan bahwa aturan baru yang ketat dipatuhi, setiap adegan atau foto yang memperlihatkan pria dan wanita di lingkungan domestik harus mendapat izin dari IRIB sebelum disiarkan. Beberapa situs streaming Iran akan menyensor sendiri untuk menghindari sanksi dari pihak berwenang di Teheran.
0 komentar: