Facebook Twitter RSS
banner

New Nissan X-Trail Akan Aplikasikan Teknologi Semi Otonom

Pabrikan asal Jepang, Nissan, sudah siap dengan sport utility vehicles (SUV) X-Trail terbaru dengan membeberkan perubahan yang dilakukan pada kendaraan anyarnya tersebut. Hal ini dilakukan untuk membuatnya lebih kompetitif di kelasnya.



Dimulai dari perubahan eksterior, X-Trail terbaru akan memiliki kisi-kisi grille ‘V-Motion’ yang lebih lebar. Bumper baru dan lampu utama direvisi mengunakan LED. Bagian belakang kendaraan ini mendapat bumper yang didesain ulang, sekarang diberi sentuhan aksen krom dan sepasang lampu LED. Melengkapi perubahan pada eksterior, Nissan menawarkan empat pilihan warna dan dua ukuran yaitu 17 dan 18 inci untuk peleknya.



Interiornya diperbarui seperti lingkar kemudi mirip March terbaru, ventilasi udara dilapisi oleh warna hitam, serta sandaran kursi depan dan belakang yang dibungkus kulit. Nissan juga memperbaiki sistem audio menjadi lebih baik lagi jika dibanding model sebelumnya.





Nissan X-Trail terbaru juga akan tersedia dengan teknologi ProPilot semiotonom pada 2018. Sistem ini mampu mengendalikan lingkar kemudi, kecepatan, dan pengereman saat berada di jalan raya yang macet maupun sedang dalam kecepatan tinggi.



Fitur lainnnya yang dapat membantu pengemudi termasuk intelligent emergency braking dengan pedestrian recognition, dan rear cross traffic alert. Bicara performa, sepertinya Nissan X-Trail terbaru masih akan mengandalkan mesin lama. Ada tiga mesin yang nantinya bakal ditawarkan, mulai dari bensin 1,6 liter, diesel 1,6 liter, dan diesel 2,0 liter. Semuanya dihubungkan ke transmisi manual enam percepatan atau otomatis dengan CVT. Ada dua sistem penggerak yang ditawarkan yakni 2WD atau 4WD. (Carscoops, 5/6/2017)

SHARE THIS POST

  • Facebook
  • Twitter
  • Myspace
  • Google Buzz
  • Reddit
  • Stumnleupon
  • Delicious
  • Digg
  • Technorati
Author: admin
Lorem ipsum dolor sit amet, contetur adipcing elit, sed do eiusmod temor incidunt ut labore et dolore agna aliqua. Lorem ipsum dolor sit amet.

0 komentar:

Popular Posts