Facebook Twitter RSS
banner

LSEV Akan Jadi Mobil Cetak 3D Pertama Yang Diproduksi Masal

Mobil cetak 3D pertama di dunia tampaknya akan resmi diproduksi tahun depan - dan pembuatnya yakin itu akan menampilkan perubahan yang "tak terelakkan" dan akan memengaruhi seluruh industri otomotif.




Diproduksi oleh perusahaan asal China, Polymaker dan produsen kendaraan asal Italia, X Electrical Vehicle (XEV), mobil bernama LSEV ini hampir seluruhnya dibuat menggunakan teknologi cetak 3D, yang menciptakan part dari awal, lapis demi lapis.

Hanya beberapa komponen, seperti sasis, kaca depan dan ban yang dibuat menggunakan metode konvensional. Ini berarti bahwa, seperti kebanyakan produk cetak 3D, bahan limbah yang dihasilkan dari produksi kendaraan akan berkurang secara drastis - hal yang dikatakan oleh bos Polymaker, Xiaofan Luo akan "menginspirasi lebih banyak perusahaan [mobil] untuk mengadopsi cetak 3D".

Cetak 3D juga memungkinkan Polymaker untuk mengurangi jumlah komponen plastik di mobil, dari 2000 komponen (menggunakan metode konvensional) menjadi hanya 57 komponen - peningkatan penting yang dapat membantu mengurangi dampak lingkungan dari produksi mobil secara signifikan.

Sebuah prototipe LSEV menunjukkan performa yang dapat ditawarkannya. Prototipe tersebut diklaim mampu berjalan sejauh 150 Km dan dapat melaju hingga kecepatan 70 Km/h. Beratnya hanya 450 Kg - hampir setengah dari Smart Fortwo.

Butuh waktu tiga hari untuk membangun prototipe ini dan XEV mengharapkan produksi bisa mencapai sekitar 500 unit per tahun di satu jalur produksi. Ketika penjualan dibuka pada akhir 2019, harga untuk LSEV diperkirakan di mulai sekitar 7.100 Poundsterling. (autocar 22/3/2018)





SHARE THIS POST

  • Facebook
  • Twitter
  • Myspace
  • Google Buzz
  • Reddit
  • Stumnleupon
  • Delicious
  • Digg
  • Technorati
Author: admin
Lorem ipsum dolor sit amet, contetur adipcing elit, sed do eiusmod temor incidunt ut labore et dolore agna aliqua. Lorem ipsum dolor sit amet.

0 komentar:

Popular Posts