Facebook Twitter RSS
banner

Brabus Adventure, Paket Offroad Yang Keren Untuk Mercedes G-Class

Mercedes-Benz G-Class sudah menjadi salah satu kendaraan off-road paling andal yang dijual. Dan jika Anda tidak berencana untuk membawanya bermain off-road, Mercedes-AMG akan dengan senang hati menjual kepada Anda varian G63 577 Hp. Tetapi jika itu belum cukup, Brabus menawarkan versi yang lebih ekstrem dengan model G V12 900, yang menggunakan mesin V12 6.3 liter twin-turbo bertenaga 888 Hp.





Masalahnya, hanya 10 unit yang akan dibangun, jadi kemungkinan Anda tidak akan bisa mendapatkannya. Tetapi jika Anda masih menyukai G-Class yang telah dituning oleh Brabus, sang tuner baru saja merilis sesuatu yang sedikit lebih masuk akal dengan nama Brabus Adventure, paket off-road baru untuk Mercedes G-Class.

Brabus mengatakan paket itu tersedia untuk semua model G-Class saat ini, dan dikembangkan untuk memaksimalkan kapabilitas kendaraan di jalur off-road, seperti velg Monoblock R 20 inch dengan ban BFG 285/55 R 20. Untuk mengakomodasi ban itu, Brabus telah memasang overfender baru dan untuk keadaan darurat, ban kelima duduk di bagasi belakang.

Fitur off-road lainnya termasuk ground clearance yang lebih tinggi, winch, lampu LED tambahan, dan roof rack dengan tangga belakang untuk memudahkan bongkar muat. Secara visual, Brabus telah memberikan styling off-road yang agresif dengan intake udara besar, brush guard, hood attachment, side step, skidplate, dan banyak part carbon fiber. (carbuzz 31/10/2019)







SHARE THIS POST

  • Facebook
  • Twitter
  • Myspace
  • Google Buzz
  • Reddit
  • Stumnleupon
  • Delicious
  • Digg
  • Technorati
Author: admin
Lorem ipsum dolor sit amet, contetur adipcing elit, sed do eiusmod temor incidunt ut labore et dolore agna aliqua. Lorem ipsum dolor sit amet.

0 komentar:

Popular Posts