Facebook Twitter RSS
banner

Dodge Akhirnya Berikan Velg 20 Inch Untuk Charger & Challenger AWD

Untuk pertama kalinya dalam sejarah, muscle car AWD milik Dodge, Charger dan Challenger, akan menawarkan velg 20 inch untuk model tahun 2021.





Seperti yang dilaporkan Mopar Insiders, velg baru yang lebih besar ini menjadi standar pada model GT AWD Charger dan Challenger, serta tersedia sebagai part opsional pada SXT AWD dengan harga lebih rendah.

Velg 20 inch itu juga memperbaiki beberapa hal yang cukup krusial. Sebagai permulaan, Dodge Charger AWD dan Dodge Challenger AWD lebih tinggi dari saudara RWD-nya, meninggalkan ruang ekstra antara ban dan fender. Velg 20 inch membantu mengecilkan ruang mati itu, yang lebih menyenangkan secara estetika.

Di luar itu, velg 20 inch baru ini lebih lebar dari velg 19 inch sebelumnya, 8 inch vs 7.5 inch. Hal ini memungkinkan mereka untuk menggunakan ban yang lebih lebar, yang tak hanya terlihat lebih padat, tetapi juga memberikan cengkeraman dan traksi yang lebih unggul. (carbuzz 6/1/2021)



SHARE THIS POST

  • Facebook
  • Twitter
  • Myspace
  • Google Buzz
  • Reddit
  • Stumnleupon
  • Delicious
  • Digg
  • Technorati
Author: admin
Lorem ipsum dolor sit amet, contetur adipcing elit, sed do eiusmod temor incidunt ut labore et dolore agna aliqua. Lorem ipsum dolor sit amet.

0 komentar:

Popular Posts