Spa Di Mesir Ini Gunakan Ular Tidak Berbisa Untuk Pijat Pelanggan
Sebuah tempat spa di Kairo, Mesir, memiliki cara unik untuk memijat para pelanggan. Pasalnya, spa tersebut benar-benar menggunakan kombinasi ular piton atau sekitar 28 jenis ular tidak berbisa untuk membantu memijat pelanggan. Pemilik spa dan pelanggan mengatakan pijatan itu memberi mereka kepercayaan diri serta perasaan relaksasi total karena sensasi ular yang tidak biasa di kulit.
Seperti dilansir dari Reuters, pemilik spa bernama Safwat Sedki mengatakan pijat ular juga terbukti mengurangi nyeri otot dan sendi sekaligus meningkatkan sirkulasi darah dan melepaskan endorfin. Awalnya, Sedki memulai dengan menawarkan sesi ini secara gratis bagi mereka yang ingin mencobanya tetapi sekarang mengenakan biaya sekitar 100 Pound Mesir (USD6,37) untuk sesi 20 atau 30 menit.
Seperti dilansir dari Reuters, pemilik spa bernama Safwat Sedki mengatakan pijat ular juga terbukti mengurangi nyeri otot dan sendi sekaligus meningkatkan sirkulasi darah dan melepaskan endorfin. Awalnya, Sedki memulai dengan menawarkan sesi ini secara gratis bagi mereka yang ingin mencobanya tetapi sekarang mengenakan biaya sekitar 100 Pound Mesir (USD6,37) untuk sesi 20 atau 30 menit.
0 komentar: