Facebook Twitter RSS
banner

Belum Meluncur, Harga Hyundai Ioniq 5 Sudah Terbongkar



Mobilman – Harga mobil listrik terbaru Hyundai Ioniq 5 sudah tertera di situs Nilai Jual Kendaraan Bermotor (NJKB) DKI Jakarta. Hyundai telah mendaftarkan dua varian dari Ioniq 5.

Menurut data milik Sistem Administrasi Manunggal Satu Atap (Samsat) DKI Jakarta terdapat dua varian yang telah terdaftar .

Pertama yakni mobil berpenggerak dua roda (two wheel drive/2WD).

Kedua adalah mobil berpenggerak empat roda (all wheel drive/AWD).

Mobil tersebut tercatat pada nomor urut 7 dan 8 dalam kategori Minibus.

Dengan kode nama Ioniq 5 EV AWD AT dan Ioniq 5 EV 2WD AT serta sama-sama memiliki transmisi otomatis (AT).

Ioniq 5 EV 2WD AT dibanderol seharga Rp450 juta, sedangkan harga Ioniq 5 EV AWD AT adalah Rp473 juta.

Namun, perlu diingat jika harga pada situs NJKB Samsat DKI Jakarta itu belum harga on the road (OTR).

Harga tersebut merupakan nilai jual sebelum pajak, Bea Balik Nama(BBN), margin diler dan lainnya.

Sebagai contohnya, harga mobil listrik Hyundai Kona EV disitus NJKB adalah Rp488 juta.

Akan tetapi harga OTR Jakarta mobil tersebut senilai Rp 734,9 juta per Maret 2022.

Seperti yang dibocorkan oleh Presiden Direktur PT. Hyundai Motors Indonesia (HMID) SungJong Ha, jika Hyundai akan memulai produksinya pada Maret 2022.

Ioniq 5 nantinya akan menjadi mobil listrik pertama yang diproduksi oleh pabrik baru Hyundai di Cikarang, Bekasi.

“Ioniq 5 akan diproduksi di Indonesia tahun ini. Tetapi bulannya berapa, tunggu info dari kami,” ujar Chief Operating Officer PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) Makmur belum lama ini.

Hanya saja hingga artikel ini dibuat belum ada keterangan lebih lanjut mengenai hal itu.

Sebenarnya Ioniq 5 telah beberapa kali menghadiri pameran otomotif nasional dan berhasil mencuri perhatian sejumlah calon konsumen.

Dengan memamerkan salah satu keunggulannya, yakni mampu menempuh jarak hingga 490 km dalam sekali pengisian daya penuh

LINK ARTIKEL ASLINYA

SHARE THIS POST

  • Facebook
  • Twitter
  • Myspace
  • Google Buzz
  • Reddit
  • Stumnleupon
  • Delicious
  • Digg
  • Technorati
Author: admin
Lorem ipsum dolor sit amet, contetur adipcing elit, sed do eiusmod temor incidunt ut labore et dolore agna aliqua. Lorem ipsum dolor sit amet.

0 komentar:

Popular Posts