Facebook Twitter RSS
banner

Piaggio Luncurkan Tiga Produk Unggulannya

[split]

Bertempat di salah satu mall terkemuka di wilayah Jakarta Selatan, PT Piaggio Indonesia secara resmi meluncurkan rangkaian produk flagship dari Piaggio dan Vespa, demi menegaskan standar kualitas premium dan berkelas dari merek tersebut.

Ketiga produk tersebut, Piaggio MP3 500 Businessman serta Vespa GTS baru, dengan dua kapasitas mesin yakni 150 dan 300cc, hadir untuk melengkapi kebutuhan masyarakat Indonesia akan kendaraan yang premium dan berkelas.

"Peluncuran ini menandai langkah kami selanjutnya dalam memperluas keragaman produk premium dan memberikan pengalaman unggul khas Italia bagi pelanggan setia kami. Hal ini merupakan komitmen kami untuk selalu memberikan jajaran produk berkualitas premium, dengan inovasi teknologi terdepan. Ini merupakan kesempatan besar untuk merasakan dan menikmati produk unggulan kami dari merek Piaggio dan Vespa," jelas Marco Noto La Diega, Presiden Direktur Piaggio Indonesia di Jakarta hari ini (Selasa, 26/9).

Piaggio MP3 500 Business




Versi Business ini memiliki ciri khas dengan lambang “Business” yag tertera di bagian ekor dan dikemas secara premium, seperti pipa knalpot dengan lapisan krom, jok hitam dengan lapisan ganda serta dilengkapi dengan velg dan pegangan penumpang berwarna abu-abu mengkilap.

MP3 500 mengadopsi mesin 500cc yang sudah dilengkapi dengan sistem pendinginan likuid serta sistem kontrol mesin ride-by-wire dengan dua tipe berkendara yaitu STD untuk mendukung performa optimal atau mode ECO untuk konsumsi bahan bakar rendah dan ramah lingkungan. Serta sistem keselamatan yang sudah dilengkapi dengan sistem ABS/ASR.




#split#
Mengedepankan sistem kenyamanan, MP3 dilengkapi dengan roda depan 13 inchi dan belakang 14 inchi. Kenyamanan lain yang ditawarkan adalah Piaggio Multimedia Platform (PMP Multimedia) untuk mensinkronisasikan dengan ponsel iOS maupun Android.

MP3 500 Business hadir dengan dua warna yaitu Nero Universo (Hitam) dan Bianco Iceberg (Putih) yang dibandrol dengan harga RP 280 juta OTR Jakarta.








[/split]

Vespa GTS Super


Vespa GTS terbaru ini merupakan sebuah pruduk unggulan dari Vespa yang dikombinasikan dengan kinerja dan kenyamanan terbaik, dan telah menerima berbagai peningkatan. Mulai dari desain hingga teknologi, yang bertujuan untuk memberikan pengalaman-pengalaman berkendara yang memuaskan.




Vespa GTS 150 dilengkapi sistem Start and Stop System yang dapat menonaktifkan mesin secara otomatis dalam keadaan kendaraan diam antara 3-7 detik dan mengadopsi mesin i-get (Italian Green Technology Efficiency Technology) serta sistem pendingin likuid, injeksi bahan bakar elektronik berteknologi 4 tak melalui 4 katup.

Dilengkapi pula dengan teknologi Dual ABS untuk menjamin keselamatan pengendera dan orang lain disekitarnya.

Vespa GTS 150 hadir dalam empat pilihan warna yaitu Monte Blanco (Putih Mengkilap), Verde Speranza (Hijau Metalik), Nero Vulcano (Hitam Mengkilat) dan Rosso Matt (merah matt) serta ditawarkan dengan harga Rp 49,9 juta OTR Jakarta.




#split#
Sedangkan Vespa GTS 300 dilengkapi dengan mesin 4-langkah dan quasar yang kuat dengan satu silinder yang dilengkapi dengan 4 katup atau klep serta sistem pendingin likuid yang mampu menyemburkan tenaga 15,9 kW dalam 7.750 rpm dan torsi maksimum 22 Nm hanya dalam 5.000 rpm.

GTS 300 juga sudah dilengkapi dengan teknologi ABS dan ASR Ganda yang mampu memberikan kendali dan rasa aman dalam berkendara yang optimal. GTS 300 tersedia dalam tiga pilihan warna yaitu Monte Bianco (Putih Mengkilap), Verde Speranza (Hijau Metalik) dan Galo Gelosia (Kuning). Adapun harga yang dilepas ke pasaran yaitu Rp 109 juta OTR Jakarta.

Seiring dengan peluncuran produk ini, GTS 300 juga menyediakan paket aksesoris gratis dengan 3 gaya berbeda, yaitu Classy, Sporty dan Touring.








[/split]

SHARE THIS POST

  • Facebook
  • Twitter
  • Myspace
  • Google Buzz
  • Reddit
  • Stumnleupon
  • Delicious
  • Digg
  • Technorati
Author: admin
Lorem ipsum dolor sit amet, contetur adipcing elit, sed do eiusmod temor incidunt ut labore et dolore agna aliqua. Lorem ipsum dolor sit amet.

0 komentar:

Popular Posts