Facebook Twitter RSS
banner

Mitsubishi Mirage Next-Gen Akan Berubah Jadi Crossover

Meskipun permintaan crossover dan SUV makin meningkat, Mitsubishi akan terus menjual Mirage di pasar global. Di produksi sejak 2012, city car ini diharapkan akan diganti tahun depan oleh model yang sama sekali baru. Hanya saja, penerusnya diperkirakan semakin besar dan menjadi crossover subkompak.



Mengambil posisi di bawah Eclipse Cross, Mirage berikutnya (jika memang mempertahankan nama yang sama) akan bersaing dengan Hyundai Kona dan Peugeot 2008. Tidak bisa dihindari, ia juga akan menjadi penantang Nissan Juke dan Renault Captur generasi kedua.

Untuk tenaga, crossover subkompak tersebut dikatakan mengusung mesin bensin 0.9 liter turbo, yang seharusnya menghasilkan 95 Hp. Mitsubishi tampaknya tidak siap untuk membuang mesin diesel, maka dari itu Mirage berikutnya mungkin akan mendapatkan mesin diesel 4 silinder 1.5 liter turbo. (carscoops 24/7/2018)



SHARE THIS POST

  • Facebook
  • Twitter
  • Myspace
  • Google Buzz
  • Reddit
  • Stumnleupon
  • Delicious
  • Digg
  • Technorati
Author: admin
Lorem ipsum dolor sit amet, contetur adipcing elit, sed do eiusmod temor incidunt ut labore et dolore agna aliqua. Lorem ipsum dolor sit amet.

0 komentar:

Popular Posts