Sering Ribut, Pria China Bunuh & Mutilasi Istrinya Saat Tidur

Sering ribut, seorang pria di China bernama Xu Guoli membunuh istrinya, Lai Huili saat tidur dan memutilasi kemudian dibuang ke toilet. Awalnya, Xu Guoli melapor kepada pihak berwajib bahwa sang istri menghilang sejak 6 Juli. Perbuatan jahat Xu Guoli akhirnya ketahuan setelah polisi menemukan bukti berupa DNA milik istrinya di dalam septic tank umum.
Dilansir dari The Sun, dalam pernyataan yang dirilis kepolisian, setelah dilakukan interogasi, Xu akhirnya mengakui bahwa dia sudah membunuh istrinya. Polisi menyatakan, Xu mengakui kejahatan yang dia lakukan karena "seringnya cekcok" terhadap pasangannya, yang berujung pada pembunuhan. Kasus itu menuai perhatian publik China setelah Xu, yang berprofesi sebagai pengantar, melakukan wawancara dengan serangkaian media untuk memperkuat alibinya.
Xu sempat masuk dalam program Xiaoqiang Hotline milik Zhejiang Television pada 15 dan 17 Juli, di mana dia mengaku istri yang dinikahi selama 12 tahun menghilang. Dalam pernyataan yang disampaikan saat konferensi pers, kepolisian setempat menerangkan proses pencarian mereka selama hampir tiga pekan tersebut. Penegak hukum menjelaskan, mereka menganalisis 6.000 jam video dari kamera pengawas di kawasan Sanbao Beiyuan, tempat pasangan itu tinggal. Setelah menggali informasi berdasarkan rekaman, mereka menemukan terakhir kali Lai terlihat adalah bersama putrinya pada 4 Juli. Mereka kemudian menggelar "pencarian menyeluruh" di area Distrik Jianggan, termasuk melakukan penyelidikan di enam blok apartemen.
Penyelidik kemudian mempunyai dugaan bahwa perempuan 51 tahun itu dibunuh, dan memutuskan melakukan pencarian di saluran pembuangan. Mereka menghabiskan 25 jam tes DNA meneliti limbah manusia berjumlah 38 truk, sebelum ada satu potongan daging yang cocok dengan kode genetik Lai.
















0 komentar: