Facebook Twitter RSS
banner

13 Ribu Chevrolet Corvette C8 2020 Alami Retak Pada Velgnya

Pemilik Chevrolet Corvette Stingray 2020 batch pertama tidak senang ketika mereka menemukan masalah kualitas dengan jahitan kulit interior, tetapi sekarang mobil sport mid-engine tersebut memiliki masalah yang lebih serius.





Tahun lalu, pemilik generasi terakhir Chevrolet Corvette Z06 dan Corvette Grand Sport menggugat General Motors setelah menemukan retakan pada velg karena bahannya cast aluminium, bukan forged, dan sekarang velg pada Corvette C8 telah terpengaruh oleh masalah serupa.

Menurut buletin layanan teknis General Motors yang diterbitkan oleh Corvette Blogger, Corvette Stingray "mungkin memiliki kondisi di mana porositas yang terbuka pada velg lebih besar dari yang diperbolehkan dan tidak memenuhi persyaratan GM internal."

Dengan kata lain, terjadi retakan pada velg, yang dapat menyebabkan ban bocor dan mengakibatkan kecelakaan. Corvette model tahun 2020 dan 2021 yang dilengkapi dengan desain Open Spoke dan Trident Wheel akan terpengaruh.

Di AS, 13.049 unit Corvette C8 perlu diperiksa. Dari model tersebut, GM yakin 10 persen mempunyai cacat di velgnya. Pemilik disarankan untuk mengunjungi dealer Chevrolet setempat untuk mendapatkan layanan agar keempat roda diperiksa oleh teknisi dan diganti jika perlu.

Jika velg retak, teknisi akan mengebor lubang 0.5 inch melalui barrel sehingga tidak dapat digunakan lagi. Velg yang rusak kemudian akan dibuang lewat mesin daur ulang. (carbuzz 31/3/2021)





SHARE THIS POST

  • Facebook
  • Twitter
  • Myspace
  • Google Buzz
  • Reddit
  • Stumnleupon
  • Delicious
  • Digg
  • Technorati
Author: admin
Lorem ipsum dolor sit amet, contetur adipcing elit, sed do eiusmod temor incidunt ut labore et dolore agna aliqua. Lorem ipsum dolor sit amet.

0 komentar:

Popular Posts