Tak Dapat Pekerjaan, Ayah Di Malaysia Pukul Putrinya Dengan Palu

Sang anak tidak mendapatkan pekerjaan, seorang ayah di Malaysia tega memukul anaknya dengan menggunakan palu hingga terluka parah. Dilansir dari The Star, putrinya tersebut merupakan lulusan sarjana di Parit Sungai Melan, Kuala Kurau, Malaysia.
Pelaku memukul kepala korban ketika sang putri sedang membaca Al-qur'an. Sang ayah sendiri merupakan seorang pekerja bangunan. Melihat putrinya terluka parah, pelaku pun membenturkan kepalanya ke tembok. Akibatnya, pria tersebut mendapatkan luka jahitan di kepala dan mengalami retak tulang telapak tangan kiri. Saat ini korban dirujuk ke Rumah Sakit Taiping untuk mendapatkan perawatan lebih lanjut sebelum dikirim ke Rumah Sakit Raja Permaisuri Bainun (HRPB) di Ipoh. Sementara itu, ayahnya sudah ditangkap polisi, tapi masih tetap mendapatkan perawatan di rumah sakit.

⠀
















0 komentar: