Facebook Twitter RSS
banner

Presiden Ucapkan Belasungkawa Untuk Korban Bom Kampung Melayu

Kepala Staf Kepresidenan Teten Masduki menyampaikan pesan Presiden Joko Widodo kepada para korban yang dirawat di Rumah Sakit Premier Jatinegara, Jakarta Timur. Menurut Teten, Presiden Jokowi meminta semua korban mendapat perawatan.



"Saya diminta menyampaikan bela sungkawa kepada korban dan keluarga. Dan memastikan semua korban mendapatkan perawatan," Teten di RS Premier Jatinegara, Kamis (25/5).

Teten mengungkapkan, ada lima korban yang dirawat di rumah sakit ini. Namun, ada satu korban yang meninggal dunia, yakni Brigadir Taufan. Teten memastikan semua korban mendapat perawatan dengan baik.

"Alhamdulillah semua korban dapat perawatan, saya sudah menyampaikan bela sungkawa atas nama presiden," tuturnya.

Diketahui, ledakan terjadi di Kampung Melayu, Jakarta Timur pada Rabu malam. Setelah ditelusuri, kepolisian menyatakan hal itu terkait dengan bom bunuh diri dan mengakibatkan sedikitnya sembilan orang terluka dan dua tewas.

SHARE THIS POST

  • Facebook
  • Twitter
  • Myspace
  • Google Buzz
  • Reddit
  • Stumnleupon
  • Delicious
  • Digg
  • Technorati
Author: admin
Lorem ipsum dolor sit amet, contetur adipcing elit, sed do eiusmod temor incidunt ut labore et dolore agna aliqua. Lorem ipsum dolor sit amet.

0 komentar:

Popular Posts