Facebook Twitter RSS
banner

Perusahan Kecantikan Di Korsel Pasarkan Masker Wajah Kim Jong Un




Sebuah perusahaan perawatan kecantikan bernama 5149 memasarkan produk masker dengan wajah Pemimpin Korut Kim Jong Un saat mengenakan masker kecantikan. Dilansir dari Sky News, poster itu memajang produk bernama "Masker Pelembab Nuklir Unifikasi" atau "Masker Nuklir".

Diketahui, masker tersebut dilaporkan pada Juni, atau setelah Konferensi Tingkat Tinggi Antar-Korea antara Kim dan Presiden Moon Jae-in. Sejak pertemuan itu, media Korsel melaporkan perusahaan itu menjual 25.000 masker dengan harga per buah 4.000 won atau Rp 51,758. Perusahaan 5149 mengklaim, masker itu memiliki kandungan mineral dari Gunung Paektu yang dianggap keramat dan terletak di perbatasan China-Korut.

Pakar kecantikan Irene Kim mengutarakan, dia takut jika masker itu menjadi alat propaganda yang dipakai pemerintah negara komunis itu. Korut merupakan ancaman terbesar bagi Korsel karena Kim dianggap diktator dan tiran yang berusaha mengganggu perdamaian dunia. Sesuai dengan undang-undang Korsel 1948, setiap warga dilarang memuji atau berbicara positif tentang Pemerintahan Korut. Hingga saat ini Seoul masih belum bertindak soal viralnya penjualan masker dengan wajah Kim tersebut.

SHARE THIS POST

  • Facebook
  • Twitter
  • Myspace
  • Google Buzz
  • Reddit
  • Stumnleupon
  • Delicious
  • Digg
  • Technorati
Author: admin
Lorem ipsum dolor sit amet, contetur adipcing elit, sed do eiusmod temor incidunt ut labore et dolore agna aliqua. Lorem ipsum dolor sit amet.

0 komentar:

Popular Posts